5 research outputs found

    Mathematical Modeling of SEIR Type to Controlling Diabetes Mellitus Disease Using Insulin

    Full text link
    In this research the developed model is SEIR type mathematical modeling using insulin as a form of treatment. SEIR is abbreviation of susceptible (S), exposed (E), infected (I) and recovered (R). Expected goals include to making mathematical models for spread of diabetes mellitus, fixed point determination and basic reproduction number, stability analysis of fixed point, simulation of fixed point stability, simulation of population behavior to know the strategy of controlling diabetes mellitus. Analytical and numerical analysis results were obtained two fixed points, namely the point of no disease (disease-free equilibrium) and the point of disease (endemic equilibrium). Stability analysis of each fixed point indicates that the fixed point there is no stable disease when R0 < 1, whereas the fixed point there is stable disease when R0 > 1. Numerical simulations show that, with reduced Susceptible population contact rate with the exposed population causing  to decrease, so the spread of the disease does not appear in the population. These results indicate that one strategy of controlling the spread of diabetes mellitus can be done by reducing the rate of contact susceptible population with eksposed. &nbsp

    Pelatihan Pengerjaan Tes Kemampuan Akademik (TKA) Bidang Matematika Untuk Siswa Kelas 12 SMA Kota Samarinda

    Get PDF
    Perguruan Tinggi Negeri (PTN) adalah salah satu jenjang studi tujuan dari siswa SMA setelah lulus. Lembaga yang menjadi penyelenggara tes masuk perguruan tinggi bagi calon mahasiswa baru yaitu Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT). Berdasarkan data LTMPT Tahun 2021 yang dapat diakses di top-1000-sekolah.ltmpt.ac.id, 5 peringkat peraih nilai Ujian Tulis Berbasis Kompetensi secara nasional tertinggi berasal dari SMA/sederajat dari Jawa. Sedangkan SMA/sederajat di Kota Samarinda menempati peringkat mulai dari 419. Hal ini dikhawatirkan menurunkan daya saing siswa/i Kota Samarinda untuk diterima di perguruan tinggi negeri. Oleh karena itu, dalam pengabdian masyarakat ini akan dilakukan Pelatihan Tes Kemampuan Akademik (TKA) Bidang Matematika untuk siswa kelas 12 SMA Kota Samarinda. Dengan harapan untuk memberikan pengalaman dan pemahaman Tes Kemampuan Akademik kepada Siswa/i kelas 12 Kota Samarinda. Kota Samarinda dipilih karena kemudahan akses dan siswa kelas 12 SMA dipilih karena termasuk peserta didik tingkat akhir. Metode pelatihan yang digunakan adalah tatap muka, ceramah, latihan dan diskusi. Peserta diberikan tes awal sebelum pelatihan dan peserta diberikan tes akhir setelah pelatihan. Data tes awal dan tes akhir dianalisis menggunakan statistika deskriprif dan uji beda rata-rata. Hasilnya terdapat perbedaan rata-rata pada tes awal dan tes akhir, dan rata-rata tes awal < rata-rata tes akhir. Artinya tim pengabdian kepada masyarakat berhasil memberikan pengalaman dan pemahaman kepada peserta pelatihan Tes Kemampuan Akademik di Kota Samarinda

    Pemodelan Matematika Penyebaran COVID19 Tipe SV1V2EIR

    No full text
    Pemodelan matematika dapat diterapkan diberbagai bidang ilmu seperti bidang sains, sosial, ekonomi, keteknikan maupun bidang ilmu lainnya. Penerapan pemodelan matematika antara lain untuk mendeskripsikan fenomena penyebaran penyakit, pertumbuhan makhluk hidup, perkembangan mikroorganisme, estimasi pemenang dalam pemilihan umum, mendeskripsikan pertumbuhan kurs mata uang, dan lain sebagainya. Dalam penelitian ini dikembangkan model matematika penyebaran COVID19 tipe &nbsp;dengan mempertimbangkan faktor vaksinasi. Dalam model terdapat 6 populasi manusia yaitu populasi manusia rentan terhadap COVID19 (S), populasi manusia sudah divaksin (V1), populasi manusia belum divaksin (V2), Populasi manusia exposed terhadap COVID19 (E), Populasi manusia terinfeksi COVID19 (I), dan populasi manusia sembuh dari COVID19 (R). Jenis penelitian ini termasuk jenis penelitian kajian teori dan terapan matematika. Adapun Langkah-langkah yang dilakukan dalam penelitian ini meliputi mencari literatur terkait pemodelan matematika, mendefinisikan variabel dan parameter dalam model, membuat asumsi-asumsi, dan membuat model matematika. Pemodelan matemtika penyebaran COVID19 tipe &nbsp;dibuat dengan tujuan untuk pengontrol perilaku populasi dalam pemodelan. Selain itu, pemodelan matematika ini juga sebagai upaya penanggulangan penyebaran COVID19
    corecore