1 research outputs found

    IMPLEMENTASI PROGRAM GERAKAN PEDULI SISWA TERHADAP PEMBENTUKAN KARAKTER SOSIAL SISWA SDN 09 KOTA BENGKULU

    Get PDF
    AbstrakRumusan masalah pada penelitian ini adalah: 1) Bagaimana prosedur penetapan program gerakan peduli siswa di SDN 09 Kota Bengkulu? 2) Bagaimana prosedur  pelaksanaan program gerakan peduli siswa di SDN 09 Kota Bengkulu? 3) Bagaimana implementasi dari program gerakan peduli siswa terhadap penguatan karakter sosial siswa di SDN 09 Kota Bengkulu? Pendekatan penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan paradigma fenom­enologi. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian lapangan (Field Research). Lokasi penelitian di SDN 09 Kota Bengkulu. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah: Observasi Partisipan, Wawancara Mendalam dan Dokumentasi. Penelitian ini menyimpulkan bahwa: 1) Prosedur Penetapan Program gerakan peduli siswa di SDN 09 Kota Bengkulu meliputi: a. Penyampaian ide pertama kali, b. Sambutan pengurus komite dan kepala sekolah, c. Tahap pematangan dan pemantapan ide, d. Pengambilan keputusan penetapan ide. 2) Prosedur Pelaksanaan Program gerakan peduli siswa di SDN 09 Kota Bengkulu meliputi: a. Respon terhadap pelaksanaan program, b. Muatan kegiatan pada program, c. Metode pemberian bimbingan pada program, d. Nilai-nilai karakter yang menjadi prioritas. 3) Implementasi Program gerakan peduli siswa terhadap pembentukan karakter sosial siswa terutama pada aspek syukur dan peduli terhadap sesama di SDN 09 Kota Bengkulu.Kata kunci: Implementasi, program, peduli, karakter.
    corecore