3 research outputs found
PERAN LEMBAGA KEUANGAN SYARIAH DALAM PENGENTASAN KEMISKINAN DI INDONESIA
Kemiskinan menjadi suatu masalah yang kompleks dan harus segera diatasi. Berbagai upaya telah dirancang dan direalisasikan oleh pihak pemerintah demi menekan angka kemiskinan di Indonesia. Salah satunya dengan membentuk lembaga keuangan yang berlandas pada prinsip Islami atau biasa dikenal sebagai Lembaga Keuangan Syariah (LKS). Adapun tujuan pada penelitian ini yaitu untuk mengetahui Peran Lembaga Keuangan Syariah Dalam Pengentasan Kemiskinan Untuk Mewujudkan SDGs Di Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode studi kepustakaan (systematic review) dengan search engine yang digunakan dalam penelusuran literatur diantaranya adalah Google Scholar dan Garuda dengan kata kunci Lembaga Keuangan Syariah, Pengentasan Kemiskinan, SDGs. Artikel yang dihasilkan dipilih berdasarkan publikasi yang diterbitkan antara tahun 2018 sampai 2022. Hasil penelitian menunjukkan bahwa di dalam LKS terdapat instrumen yang dapat membantu menyelesaikan masalah kemiskinan yaitu melalui penyaluran zakat, memanfaatkan sektor asuransi, dan pengembangan modal sebagai upaya pengentasan kemiskinan. Simpulan penelitian ini menunjukkan bahwa Lembaga Keuangan Syariah dapat membantu dalam pengentasan kemiskinan sesuai dengan tujuan dari SDGs. Lembaga Keuangan syariah mempunyai peran yaitu membantu masyarakat kurang mampu dengan diadakannya program penyaluran zakat, memanfaatkan sektor asuransi, meningkatkan pendapatan dan usaha masyarakat untuk menghadirkan kesejahteraan seperti melalui pendanaan UMKM, serta dapat menyalurkan berbagai pendanaan kebutuhan sehingga dapat bernilai positif bagi perbaikan ekonomi di masyarakat sebagai upaya pengentasan kemiskinan di Indonesia
PENGARUH ASAP ROKOK PADA IBU HAMIL : STUDI LITERATUR
Paparan asap rokok menjadi salah satu penyebab utama banyaknya penyakit pernapasan ataupun permasalahan penyakit lainnya. Penyakit lain yang dapat diakibatkan dari paparan asap rokok, seperti BBLR (berat badan bayi lahir rendah), premature, terjadinya gangguan kognitif pada bayi yang dilahirkan, keguguran, dan lain sebagainya. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui risiko-risiko yang diakibatkan oleh paparan asap rokok terutama pada ibu hamil. Metode yang digunakan yaitu studi literatur dengan mencari data yang berasal dari basis data Google Scholar dan PubMed. Hasil menunjukkan jika paparan asap rokok dapat menyebabkan berbagai macam risiko, baik untuk ibu maupun bayi yang dilahirkan. Berdasarkan hasil yang didapatkan dari beberapa sumber dapat diketahui bahwa pengaruh yang paling banyak diteliti dan paling sering terjadi pada ibu hamil adalah berpengaruh kepada berat badan bayi lahir rendah karena kandungan yang terdapat dalam rokok dapat menimbulkan efek pada janin. Selain berpengaruh kepada berat badan bayi lahir rendah, paparan asap rokok pada ibu hamil dapat berefek juga terhadap kesehatan ibu berupa hipertensi dan meningkatkan kejadian abortus. Kesimpulan yang didapat dari pengaruh paparan asap rokok terhadap ibu hamil adalah meningkatkan berbagai risiko yang akan dialami, seperti BBLR, hipertensi, hingga masalah saat postpartum. Sehingga sangat disarankan pada saat masa kehamilan, seorang ibu hamil perlu dihindarkan dari paparan asap rokok
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI PERSEPSI MASYARAKAT TERHADAP PENGGUNAAN ASURANSI: LITERATURE REVIEW
Asuransi merupakan mekanisme keuangan yang memberikan individu atau organisasi perlindungan terhadap potensi kerugian finansial dari kejadian yang tidak terduga. Faktor yang memengaruhi timbulnya keputusan pembelian asuransi cukup kompleks dan terikat satu sama lain, salah satunya yaitu persepsi konsumen. Persepsi merupakan suatu proses dimana individu mengorganisasikan stimulus yang diterima setelah menginterpretasikannya, yang dipengaruhi oleh pengalaman yang ada dalam diri konsumen. Namun, pada dasarnya apa yang diterima individu bisa berbeda sesuai dengan realitas objektif. Oleh karena itu, setiap individu memiliki stimulus yang berbeda walaupun objeknya sama. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang memengaruhi persepsi masyarakat terhadap penggunaan asuransi. Desain yang digunakan adalah literature review, artikel dikumpulkan dengan menggunakan Google Scholar dan basis data jurnal seperti Researchgate. Kriteria artikel yang digunakan adalah yang diterbitkan tahun 2019-2023. Berdasarkan artikel yang dikumpulkan didapatkan hasil bahwa persepsi sangat berperan penting dalam memengaruhi keputusan masyarakat dalam penggunaan jasa asuransi, karena persepsi merupakan salah satu faktor yang sangat berperan dalam proses pengambilan keputusan pembelian. Selain itu, kepercayaan yang ada dalam diri masyarakat terhadap produk asuransi juga memengaruhi persepsi masyarakat dalam membeli suatu produk asuransi. Masyarakat cenderung akan menggali informasi terkait terlebih dahulu dengan mendengar pengalaman orang lain di sekitarnya. Sehingga pada akhirnya mereka merasa yakin pada pilihan mereka dan membeli produk asuransi yang terbaik