2 research outputs found

    Penanaman Nilai-nilai Karakter Anak melalui Tablo, di Taman Baca Egad, Kota Sorong, Papua Barat

    Full text link
    Karakter anak yang terbentuk sejak awal akan sangat menentukan karakter bangsa kedepan. Karakter anak akan terbentuk dengan baik, jika dalam proses tumbuh kembang anak itu sendiri, mereka mendapatkan cukup ruang untuk mengekspresikan diri mereka secara leluasa. Naskah drama dalam bentuk Tablo, memungkinkan penanaman nilai-nilai karakter yang diajarkan kepada anak secara lebih dalam dan komprehensif sehingga pembelajaran karakter berjalan dengan lebih menyenangkan dan lebih maksimal. Selain itu, melalui pentasan drama dalam bentuk tablo, karakter anak akan terbentuk lebih baik, cerdas, minat dan bakatnya lebih terasah, adanya peningkatan kreatifitas dalam diri seorang anak terdidik melalui proses menghayati peran-peran yang diperankan pada tablo. Oleh karena itu, kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini diharapkan dapat memberikan nilai-nilai karakter yang baik kepada anak-anak, khususnya di taman baca EGAD, kota Sorong, Papua Barat

    SEJARAH SASTRA INDONESIA

    Full text link
    Sejarah dan sastra hadir dan memberikan gambaran eksistensi daripada negara, bangsa, serta bahasa suatu negara. Dengan memegang sebuah sejarah sastra, suatu negara memiliki gambaran mengenai siklus daripada sastra-sastra negara itu sendiri. Sehingga, bangsa dan publik pun dapat membayangkan perkembangan daripada sastra-satra tersebut.Sastra merupakan unsur penting dalam sebuah bahasa memegang historynya sendiri. Di dalam bahasa itu sendiri, terdapat sesuatu berkaitan dengan kata, kalimat, serta tulisan-tulisan dimana dapat dikenal dengan sebuah karya sastra. Maka dari itu, bahasa dan sastra memiliki hubungan dekat. Menjatuhkan pandangan jauh ke dalam sastra, tentunya memberikan gambaran daripada kompleksnya atau lebih rincinya suatu tulisan-tulisan dan atau sastra itu sendiri. Gambaran daripada kompleksnya atau lebih rincinya suatu tulisan-tulisan atau karya sastra itu sendiri dapat dimaknai sebagai sejarah sastra. Sejarah sastra mengandung dua kata, yaiu sejarah dan sastra
    corecore