1 research outputs found
Pengaruh Pola Komunikasi Orang Tua Dengan Anak Dan Kecerdasan Emosional (EQ) Terhadap Kemandirian Siswa Kelas V SD Negeri Gesi 1 Tahun Ajaran 2014 / 2015
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Ada tidaknya pengaruh pola komunikasi orang tua dengan anak terhadap kemandirian siswa kelas V SD Negeri Gesi 1, (2) Ada tidaknya pengaruh kecerdasan emosional (eq) terhadap kemandirian siswa kelas V SD Negeri Gesi 1, (3) Ada tidaknya pengaruh pola komunikasi orang tua dengan anak dan kecerdasan emosional (eq) terhadap
kemandirian siswa kelas V SD Negeri Gesi 1. Populasi dalam penelitian ini adalah semua siswa kelas V SD Negeri Gesi 1 tahun ajaran 2014/2015. Teknik
pengumpulan data yang digunakan adalah angket dan observasi. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier ganda yang didahului dengan uji prasyarat analisis yaitu uji normalitas, kelinieran dan keberartian regresi. Berdasarkan analisis data dengan taraf signifikansi 5% diperoleh (1) koefisien determinasi sebesar 12,8% (2) koefisien determinasi 32,9% (3) dan koefisien determinasi sebesar 45,7%. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: (1) ada pengaruh pola komunikasi orang tua dengan anak terhadap kemandirian siswa kelas V SD Negeri Gesi 1 tahun ajaran
2014/2015 sebesar 12,8%. (2) ada pengaruh kecerdasan emosional (eq) terhadap kemandirian siswa kelas V SD Negeri Gesi 1 tahun ajaran 2014/2015 sebesar
32,9%. (3) ada pengaruh pola komunikasi orang tua dengan anak dan kecerdasan emosional (eq) terhadap kemandirian siswa kelas V SD Negeri Gesi 1 tahun ajaran 2014/2015 sebesar 45,7% sedangkan sisanya 54,3% dipengaruhi oleh variabel lain