1 research outputs found
The Abudance Crown of Thorn Starfish (Acanthaster Planci) in Coral Reef Ecosystem Tikus Island Bengkulu Province
Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juni 2019 di Pulau Tikus Provinsi Bengkulu untuk mengetahui bagaimana kepadatan bintang laut berduri (A. planci), bagaimana kondisi terumbu karang serta bagaimana kepadatan bintang laut berduri (A. planci) pada ekosistem terumbu karang yang dianalisis berdasarkan tutupan karang hidup di Pulau Tikus. Metode yang digunakan adalah metode survey. Pengambilan data kondisi terumbu karang dilakukan menggunakan metode Underwater Photograph Transect (UPT) dan pengambilan data kepadatan A. planci menggunakan metode line Intercept Transect (LIT). Kondisi Terumbu karang Pulau Tikus Provinsi Bengkulu pada 3 stasiun penelitian kedalaman 4 meter didapatkan masuk dalam kategori sedang-bagus. Pada stasiun I didapatkan persentase tutupan 44,4% atau dalam kategori sedang, pada stasiun II didapatkan persentase tutupan 59,33% dan stasiun III didapatkan persentase tutupan 59,04% yang masuk dalam kategori baik. Sedangkan pada kedalaman 9 meter didapatkan persentase tutupan dalam kategori buruk yaitu 13,93-20,20%. Kepadatan A. planci pada 3 stasiun penelitian yang masing masing dilakukan pengambilan data pada kedalaman 4 dan 9 meter semuanya masih dalam status populasi normal atau alami dengan kepadatan tertinggi yaitu 0,004 ind/m² sehingga belum memberikan ancaman yang berarti bagi ekosistem terumbu karang. Kepadatan A. planci pada masing masing stasiun penelitian juga tidak memperlihatkan perbedaan baik itu berdasarkan kedalaman maupun berdasarkan stasiun