2 research outputs found

    MODAL SOSIAL SEBAGAI STRATEGI KELANGSUNGAN HIDUP PENAMBANG PASIR TRADISIONAL (Studi Deskriptif pada Desa Padang Binjai, Kecamatan Tetap, Kabupaten Kaur, Provinsi Bengkulu)

    No full text
    Modal Sosial adalah sumber daya yang digunakan oleh seseorang atau kelompok yang berkerjasama dalam mencapai tujuan dari tindakan tertentu dalam kehidupan sosial. Modal Sosial digunakan untuk memahami dan menganalisis fenomena dan sumber kekuatan modal sosial yang dimiliki keluarga Penambang Pasir Tradisional sebagai mekanisme atau strategi melangsungkan hidupnya yang dirangkum menggunakan perspektif teori hasbullah yaitu dalam 6 (Enam) unsur modal sosial yaitu Nilai, Norma, Kepercayaan, partisipasi dalam jaringan, kohesifitas dan tindakan proaktif. Untuk mendapatkan penjelasan modal sosial pada pelaku Penambang pasir liar di desa Padang Binjai, Kecamatan Tetap, Kabupaten Kaur maka, pertanyaan yang ditimbulkan berdasarkan latar belakang penelitian tersebut ialah bagaimana modal sosial pada pelaku penambang pasir tradisional di desa Padang Binjai, Kecamatan Tetap, Kabupaten Kaur dalam menunjang kelangsungan hidup (life survival).Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisa peranan modal sosial pada Penambang pasir tradisional di desa Padang Binjai, Kecamatan Tetap, Kabupaten Kaur dalam menunjang kelangsungan hidup (life survival). Untuk mencapai tujuan tersebut, maka peneliti menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif serta menggunakan teknik pengumpulan data primer melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Informan penelitian berjumlah 10 orang yang ditentukan dengan Purpossive (Bertujuan). ix Hasil penelitian menunjukkan bahwa bahwa Nilai, Norma Sosial, Kepercayaan, Partisipasi dalam jaringan dan resiprositas serta tindakan proaktif merupakan transformasi modal sosial. Modal sosial yang bersumber dari relasi dalam keluarga maupun relasi antar keluarga penambang pasir yang menjadi serangkaian kekuatan juga aturan dalam mekanisme menghasilkan sumberdaya untuk Kelangsungan hidup (life survival). Hal itu dikarenakan elemen modal sosial menciptakan tatanan hubungan kerjasama dan kolektivitas antar pelaku penambang pasir sebagai sumberdaya untuk mengakses sumberdaya lain yang berguna untuk memenuhi kebutuhan dalam medukung kelangsungan hidup para pelakunya. Kata Kunci : Modal Sosial, Strategi Kelangsungan Hidu

    PERILAKU SOSIAL PENGGUNA NARKOBA (STUDI KASUS KELURAHAN SIMPANG TIGA KECAMATAN KAUR UTARA KABUPATEN KAUR)

    Get PDF
    Perilaku sosial adalah suatu tindakan rutin yang dilakukan oleh seseorang dalam kehidupan sehari-hari berdasarkan motivasi ataupun kehendak untuk mencapai suatu tujuan yang diinginkannya. Penelitian bertujuan untuk mengetahui perilaku sosial pengguna Narkoba di Kelurahan Simpang Tiga Kecamatan Kaur Utara Kabupaten Kaur. Jenis penelitian ini adalah penelitian sosial yang dilakukan di lapangan (field research), menggunakan jenis penelitian deskriptif. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Informan dalam penelitian ini adalah 4 orang pengguna narkoba. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat tiga Kecenderungan perilaku sosial informan yaitu Kecenderungan Peranan, Sosiometrik dan Ekspresi. Dari ketiga Kecenderungan tersebut perilaku sosial informan lebih dominan kepada Kecenderungan Ekspresi, terlihat perilaku informan suka bersaing, agresif, kalem, suka pamer, dan menonjolkan diri. Berdasarkan hasil penelitian, peneliti menyarankan kepada pemerintah, masyarakat, dan orang tua agar dapat bekerjasama dalam usaha mengurangi penggunaan narkoba di Kelurahan Simpang Tiga
    corecore