3 research outputs found

    Optimasi Formulasi Tablet Effervescent Ekstrak Kulit Delima Menggunakan Kombinasi Asam Sitrat-Tartrat dan Penambahan PEG 6000

    No full text
    Dewasa ini, peningkatan kasus terkonfirmasi positif COVID-19 menjadi urgensi yang memerlukan alternatif untuk mencegah terulangnya lonjakan korban di Indonesia. Di sisi lain, sistem imunitas tubuh dapat ditingkatkan dengan mengonsumsi imunostimulan. Adapun kulit buah delima memiliki potensi sebagai imunostimulan dengan kandungan polifenol flavonoid yang tinggi di dalamnya, yakni kuersetin. Namun, ekstrak kulit buah sebagai imunostimulan belum dimanfaatkan secara maksimal, khususnya di kondisi pandemi COVID-19 saat ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui formulasi terbaik dengan variasi asam sitrat-tartrat dan PEG 6000 pada tablet effervescent ekstrak kulit buah delima. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kempa langsung, yaitu proses pengempaan campuran zat aktif dan eksipien yang dialirkan ke dalam alat kempa hingga membentuk suatu tablet. Adapun hasil penelitian ini menunjukkan bahwa formulasi IV merupakan formulasi terbaik yang memenuhi semua persyaratan uji evaluasi. Variasi asam sitrat-tartrat dengan konsentrasi 23% menghasilkan tablet effervescent yang memiliki nilai kekerasan yang tinggi namun masih dalam nilai yang dipersyaratkan dengan nilai kerapuhan yang kecil. Penambahan PEG 6000 mempengaruhi waktu larut tablet sehingga tablet dapat larut sempurna dan memenuhi persyaratan waktu larut yang telah ditetapkan. Akan tetapi, PEG 6000 dapat menghasilkan nilai kerapuhan yang cukup tinggi pula. Variasi asam sitrat-asam tartrat dan penambahan PEG 6000 berpengaruh terhadap sifat fisik granul dan sifat fisik tablet effervescent ekstrak kulit buah delima yaitu pada kekerasan tablet, kerapuhan tablet dan uji waktu larut tablet

    Laporan Praktek Kerja Profesi Apoteker di Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan jalan Karang Menjangan nomor 20 Surabaya 05 Juni – 07 Juni 2018

    Get PDF

    Laporan Praktek Kerja Profesi Apoteker di Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan jalan Karang Menjangan nomor 20 Surabaya 05 Juni – 07 Juni 2018

    No full text
    corecore