1 research outputs found

    PENGARUH INDUKSI COLD PRESSOR TEST TERHADAP AKTIVITAS SISTEM SARAF OTONOM DAN HEMODINAMIKA SEREBRAL PADA PENDERITA MIGREN FASE INTERIKTAL

    Get PDF
    Migren telah banyak dikaitkan dengan gangguan fungsi otonom. Penelitian ini bertujuan menilai aktivitas sistem saraf otonom dan hemodinamika serebral penderita migren dengan induksi Cold Pressor Test (CPT) dibandingkan dengan penderita non migren. Penelitian ini dilakukan dengan studi eksperimental terdiri dari 8 penderita migren dengan aura, 20 penderita migren tanpa aura,dan 14 subjek kontrol di Rumah Sakit Jaury Akademis sejak September 2011 sampai Maret 2012. Lengan dan tangan pasien dipaparkan dengan es bersuhu 1-2 ??? C. Perubahan Tekanan arteri rata-rata dan nadi dinilai selama dan setelah CPT . Menggunakan Transcranial Doppler, dinilai perubahan aliran darah rata-rata arteri serebri media selama dan setelah CPT. Hasil penelitian menunjukkan tidak adanya peningkatan bermakna kecepatan aliran darah otak rata-rata selama menit pertama CPT pada kelompok migren dengan aura (p=0,358) dan didapatkan bermakna pada kelompok kontrol (0,000) dan kelompok migren tanpa aura (p=0,002). Tekanan arteri rata-rata pada menit kedua induksi CPT terjadi penurunan relatif terhadap menit pertama pada kelompok migren dengan aura dan migren tanpa aura, sedangkan pada kelompok kontrol terjadi kenaikan bertahap tekanan arteri rata-rata selama 2 menit induksi CPT. Terlihat perbedaan pola nadi pada penderita migren dengan aura dibandingkan kontrol, dimana pada kelompok migren dengan aura, nadi pada menit kedua CPT lebih rendah bermakna dibandingkan lima menit setelah CPT (p=0,013). Kesimpulan : Terdapat tanda-tanda hipofungsi simpatis pada penderita migren dengan aura dan tanpa aura fase interiktal
    corecore