3 research outputs found

    Optimasi Proses Pemisahan Minyak Jintan Hitam Dengan Kualifikasi Food Grade Menggunakan Metode Hydrodistillation Melalui Variasi Treatment Pra-Ekstraksi

    Get PDF
    Jintan hitam memberikan manfaat yang baik bagi tubuh sebagai peningkat imunitas, namun sayang teknologi pengekstrakan jintan hitam masih belum memenuhi standart FDA yang menganjurkan penggunaan pelarut air sewaktu proses ekstraksi agar aman dikonsumsi. Adapun teknologi yang sudah berkembang yaitu metode ekstraksi hidrodistilasi mengunakan pelarut air hanya mampu menghasilkan yield 7,52%, sehingga memerlukan treatiment tambahan agar dihasilkan yield yang lebih maksimal. Metodologi yang dilakukan dalam penelitian ini adalah variasi treatment pra-ekstraksi meliputi : Maceration (M), Maceration Microwave (MW), Maceration Ultrasonic (MU), dan Maceration Ultrasonic Microwave  (MWU) dengan metode ekstraksi hydrodistillation. Variabel waktu pra-ekstraksi divariasikan dari 10, 20, 30, 40, 50, dan 60 menit, sedangkan proses ekstraksi berlangsung selama 9 jam. Hasil penelitian menunjukkan variasi pra-ekstraksi MWU memberikan pemecahan dinding sel jintan hitam yang sempurna, sehingga dihasilkan yield sebesar 20,61% (w/w), dengan 11 komponen bahan aktif. Perlakukan yang dilakukan dengan metode pra ekstraksi MWU juga mampu menghemat konsumsi energi sebesar 81,53% jika dibandingkan dengan metode maserasi saja. Dengan demikian metode pra-ekstraksi MWU terbukti mampu memberikan optimasi proses pemisahan minyak jintan hitam

    Ekstraksi Minyak Atsiri Dari Bawang Merah Dengan Metode Microwave Ultrasonic Steam Diffusion (MUSDf)

    Get PDF
    Pada penelitian ini dilakukan proses ekstraksi bawang merah dengan metode Microwave Steam Diffusion yang dimodifikasi dengan penambahan ultrasonic. Dengan metode ini dapat menghasilkan yield  minyak atsiri bawang merah yang berkualitas dengan kebutuhan energi yang lebih rendah. Variabel yang digunakan ialah metode Microwave Steam Diffusion (MSDf) dan Microwave Ultrasonic Steam Diffusion (MUSDf) dengan waktu ekstraksi 40, 50, 60 dan 70 menit. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan, didapatkan bahwa metode yang terbaik untuk menghasilkan ekstrak minyak bawang merah adalah dengan menggunakan metode MUSDf dengan hasil yield sebesar 0,96 ml/kg, kadar organosulfur sebesar 61,14%, serta waktu ekstraksi yang optimum adalah 60 menit

    Characterization of Hydroxyapatite From Kupang Shells and Its Synthesis with Polycaprolactone for 3D Printing Filament

    Get PDF
    The number of deaths or fatalities due to accidents in Indonesia is increasing. In addition, traffic accidents can cause serious injuries such as damage to the skull. The bone implantation technique currently used is an autograft, but this technique has some limitations. This limitation of autograft can be overwhelmed with synthetic bone implants, one of which uses a mixture of Polycaprolactone (PCL) and Hydroxyapatite (HAp). A combination of HAp and PCL is recommended because the two materials complement each other's weaknesses and can increase elasticity and quality to produce suitable filaments for 3D printing processes. This study used hydroxyapatite from Kupang Shells by calcination and precipitation methods. Then do the test XRF, XRD, FTIR, and SEM to determine the quality. The results showed that HAp synthesized from Kupang Shells had potential characteristics as bone implants. Next, two methods were used to mix PCL with HAp as a 3D printing filament for bone implants: the dry and wet methods. After that, it is analyzed with SEM and Mechanical Strength. The results of the SEM test of HAp particles in the wet method have more even distribution and a smoother surface than in the dry method. The impact is visible on the filament's mechanical test, which shows better results in the wet method
    corecore