7 research outputs found

    Pembangunan Aplikasi Game Android Pengenalan Pola Warna Pada Paud Posdaya

    Full text link
    Pendidikan anak usia dini (PAUD) adalah jenjang pendidikan sebelum jenjang pendidikan dasar yang merupakan suatu upaya pembinaan yang ditujukan bagi anak berusia dua sampai dengan usia enam tahun. Salah satu aspek dalam kecerdasan yang harus dikembangkan oleh anak usia dini adalah warna. Mereka harus mengenal berbagai jenis warna yang ada. Hal ini harus dilatih untuk mempersiapkan anak usia dini masuk ke jenjang pendidikan selanjutnya. Selain itu, pengenalan warna untuk anak usia dini juga dapat mendeteksi dan mengidentifikasi buta warna pada anak. Hal ini sangatlah penting untuk kelanjutan kehidupan anak dan pendidikan yang akan orang tua berikan kepada anak. Dalam penelitian ini akan dibuat pengenalan pola warna dalam bentuk permainan ponsel dimana saat ini banyak orang tua sudah menggunakan ponsel pintar dalam kehidupan sehari-hari sehingga kita dapat memanfaatkan ponsel pintar tersebut untuk pendidikan. Pengembangan aplikasi ini menggunakan android studio. Pengembangan aplikasi ini menggunakan metode Systems Development Life Cycle. Aplikasi yang dihasilkan adalah program game yang dapat dipasang dalam ponsel pintar khususnya Android. Seluruh fungsionalitas dalam aplikasi ini sudah diuji dan dapat memenuhi harapan dari peneliti untuk mengemas pendidikan dalam game. Pengemasan pendidikan dalam rupa game juga akan menambah daya tertarik anak untuk mempelajari sesuatu yang baru

    Aplikasi Marketing Mobile System pada PT. Tunas Dwipa Matra Jakarta

    Get PDF
    Tujuan dari penulisan skripsi adalah untuk membantu meringankan kerja tim marketing yang lokasinya jauh dari kantor dalam memberi data pengajuan kredit motor honda dan mengakses informasi melalui smartphone dengan sistem operasi android sehingga lebih efisien, bisa diakses dimanapun dan kapanpun. Metode penelitian yang digunakan adalah metode analisis, metode perancangan, dan metodologi pengumpulan data, penulis menggunakan metode observasi, wawancara, teknik studi pustaka, pada metode analisis penulis menganalisa kebutuhan dan melalui hasil tesebut penulis merancang tahapan yang akan dilakukan. Aplikasi yang dibangun menggunakan bahasa pemrograman java (eclipse) dengan menggunakan android SDK (Software Development Kit) sebagai pengembang. Hasil yang dicapai adalah dengan adanya aplikasi yang dibangun dapat mempermudah kerja tim marketing yang jaraknya jauh dari kantor dalam menginput data pengajuan kredit dan mengakses informasi melalui smartphone berbasis android. Kesimpulan yang didapat adalah seteleh aplikasi diimplementasikan terlihat bahwa kerja tim marketing lebih ringan dan efesien. Pengguna aplikasi harus memiliki username dan password untuk login ke aplikasi

    The Implementation of Augmented Reality Hairstyles at Beauty Salons Using the Viola-Jones Method (Case Study: Eka Salon)

    Full text link
    Augmented reality is the technology that superimposes a computer-generated digital content on a user's view of the real world in a real time so users can experience the real virtual objects. The use of augmented reality has spread into various industries, for an example in the Fashion industry. One of Fashion industry type is hairstyle industry. Eka Salon is a beauty salon that provides beauty treatments for women's hair care. This salon has a problem that customer are not satisfacted with the results of their new haircut because that doesnt match with their expectations. This can be seen from the results of observations at Eka Salon is resulted that 8 out of 15 interviewed customers were not satisfied with their new haircuts because it did not match the appearance in the catalog. In this research, an augmented reality hairstyles will be made that can visualize how the shape of the selected hairstyle by the customer without having to cut their hair first. The Viola-Jones method was chosen as the method used in this study because it has a high accuracy of 90% in face detection. The result of this research is that the Viola-Jones method can detect facial surfaces and generate a 3D hairstyle model distance to 100cm properly. The test of the acceptance level of this application is carried out by Eka Salon customers with an average percentage of 84.3%
    corecore