1 research outputs found
Efektivitas penggunaan metode Pair Check terhadap kemampuan membaca siswa hukum bacaan tajwid mim sukun mata pelajaran Al- Qur’an Hadist Kelas V MI Manabiul Ulum Balong Kembang
Skripsi ini membahas tentang Efektivitas Penggunaan Metode Pair Check Terhadap Kemampuan Membaca Siswa Hukum Bacaan Tajwid Mim Sukun pada Mata Pelajaran Al-Qur’an Hadist Kelas V MI Manabiul Ulum Balong Kembang. Penulisan ini dilatar belakangi oleh rendahnya kemampuan membaca Al-Qur’an siswa yang disebabkan oleh penggunaan metode yang monoton dan tidak sesuai dengan materi. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan teknik eksperimen, dengan desain Pretest-postest Control Group Design . Pada penelitian eksperimen peneliti dapat membandingkan kelompok eksperimen dan kelompok kontrol . Populasi penelitian ini adalah siswa kelas V MI Manabiul Ulum.Teknik analisis data yang dipakai dalam penelitian ini menggunakan analisis statistik perbedaan rata-rata yaitu analisis uji t-test. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah teknik tes berbentuk lisan. Dari penelitian yang telah dilakukan mengenai Efektivitas Penggunaan Metode Pair Check Terhadap Kemampuan Membaca Siswa Hukum Bacaan Tajwid Mim Sukun pada Mata Pelajaran Al- Qur’an Hadist Kelas V MI Manabiul Ulum, diperoleh kesimpulan bahwa, berdasarkan hasil postest yang telah dilakukan nilai rata-rata kelas eksperimen adalah 81 dengan standar deviasi sebesar 7,51, sementara nilai rata-rata kelas kontrol adalah 69,36 dengan standar deviasi sebesar 6,58. Dari analisis data akhir diperoleh t_hitung sebesar 5,83 dan t_tabel sebesar 2,01. Karena t_hitung>t_tabel, maka hipotesis yang diajukan dapat diterima. Artinya, ada perbedaan signifikan kemampuan membaca siswa yang menggunakan metode pair check dengan yang menggunakan metode konvensional