4 research outputs found

    Desain Alat Transportasi Sederhana Berbahan Dasar Kayu

    Full text link
    Penggunaan kendaraan bermotor yang berlebih menjadi sumber awal dari kemacetan. Sepeda sebagai salah satu alat transportasi alternatif untukmengatasi kemacetan seringkali tidak bisa diandalkan, banyak dari pengguna kendaraan bermotor yang sering kali tidak menghiraukan keberadaanpesepeda di lalu lintas sehingga membahayakan pengguna sepeda. Belum lagi komponen logam impor yang dibutuhkan untuk membuat suatu sepedayang secara tidak langsung menjadi beban devisa negara. Fokus permasalahan yaitu, bagaimana mencari alternatif material lain yang organik sebagaibahan baku untuk membuat alat transportasi sederhana yang berfungsi sebagai feeder sebagai sarana transportasi jarak dekat serta sebagaipenghubung transportasi publik

    Pengembangan Self-balancing Bike

    Full text link
    Sepeda disebut-sebut sebagai solusi sederhana dari berbagai permasalahan pelik dunia, salah satunya kemacetan. Lewat pelaksanaan Tugas Akhir ini, penulis mengambil salah satu fokus permasalahan, yaitu masih banyak pengguna yang belum bisa menggunakan sepeda walaupun sudah dewasa. Melalui hipotesis diasumsikan penyebabnya adalah seringnya hilang keseimbangan saat kayuhan awal, dan mayoritas dialami oleh perempuan, untuk membuktikan hipotesis ini kemudian dilakukan survey dengan mengambil lingkungan ITB sebagai sampel dan untuk mencari solusi, penulis meneliti prinsip gyroscope yang diterapkan pada Segway. Teorinya adalah memasang piringan sebagai flywheel, untuk lebih menstabilkan sepeda. Selain sisi teknologi, penelitian ini juga memfokuskan sisi ergonomi sepeda untuk perempuan

    Pemanfaatan Konsep Inflatable untuk Pos Pelayanan Terpadu sebagai Upaya Rebranding Sungai, Studi Kasus: Kampung Pasundan, Kota Bandung

    Full text link
    Sungai sebagai ruang terbuka hijau dalam tatanan kota memiliki peranan penting bagi kehidupan masyarakat. Maka dari itu kelestarian sungai harus dijaga, termasuk di dalamnya kebersihan, kesehatan dan keindahan sungai. Kampung Pasundan memiliki peranan penting dalam menjaga kesehatan Sungai Cikapundung. Salah satu upaya untuk menggalakkan keinginan masyarakat dalam melestarikan lingkungan sungai adalah merubah pola pikir masyarakat itu sendiri terhadap sungai. Dari kebutuhan rebranding sungai dan karakter, kebutuhan serta kegiatan Kampung Pasundan penelitian ini memberikan alternatif sarana apung yang dapat mengembalikan kesan sungai yang sehat untuk digunakan sebagai pelaksanaan posyandu. Posyandu sebagai bentuk kegiatan aktif sebuah masyarakat memiliki karakteristik: sehat, sosial dan temporer. Konsep inflatable sebagai faktor perancangan desainnya bertolak pada karakter masyarakat sekitar sungai cikapundung yang sosialis, sadar kesehatan lingkungan dan berwawasan kreatif. Upaya rebranding sungai melalui sarana ini akan diintegrasikan dengan Riverdeck Cikapundung
    corecore