1 research outputs found

    Analisis Pembentukan Portofolio Optimal Pada Saham Yang Masuk Dalam Indeks Badan Usaha Milik Negara 20 (BUMN20)

    Get PDF
    Tujuan dari penelitian ini adalah bagaimana menganalisis pembentukan portofolio optimal dengan model indeks tunggal pada saham yang masuk dalam Indeks Badan Usaha Milik Negara 20 selama periode Agustus 2018-Juli 2023 dengan mengukur return dan risiko yang terbentuk. Rancangan penelitian ini adalah penelitian deskirptif kuantitatif. Menggunakan populasi sebanyan 26 perusahaan yang masuk dalam indeks Badan Usaha Milik Negara 20 selama periode Agutsus 2018 – Juli 2023 dengan menggunakan sampel sebanyak 15 perusahaan yang masuk dalam indeks Badan Usaha Milik Negara 20 selama lima tahun berturut-turut. Metode analisis data yang digunakan adalah model indeks tunggal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa portofolio optimal yang terbentuk terdiri dari sampel 15 perusahaan Badan Usaha Milik Negara tersisa 10 perusahaan yakni, ANTM, BBNI, BBRI, BMRI, ELSA, PGAS, PTBA, SMGR, TINS, TLKM dengan return portofolio sebesar 1,40% dan risiko 0,12%. Kesimpulan pada penelitian ini adalah pembentukkan portofolio dengan saham-saham yang optimal dapat mengurangi risiko yang mungkin ditanggung oleh investor dan return yang dihasilkan
    corecore