1 research outputs found

    Hubungan Pola Asuh Orang Tua dengan Perilaku Body Shaming pada Remaja

    Get PDF
    Remaja merupakan transisi dari anak-anak menuju sebelum dewasa, dimana terjadi perubahan pertumbuhan, perkembangan dan banyak terjadi perubahan fisik. Istilah Body shaming ditujukan untuk mengejek, mengomentari, mencela serta membandigkan diri sendiri dengan orang lain. Pola asuh yang diterapkan oleh orang tua menjadi hal terpenting bagi remaja karena pola asuh akan mempengaruhi kondisi psikoligis serta dapat membentuk karakter dan perilaku anak. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan pola asuh orang tua dengan perilaku body shaming pada remaja di SMK Negeri 24 Jakarta. Metode penelitian ini bersifat kuantitatif, menggunakan desain penelitian deksritif korelasi dengan pendekatan cross sectonal. Pengumpula data menggunakan kuesioner yang sudah dilakukan uji validitas. Sampel penelitian ini sebanyak 133 responden dengan Teknik pengambilan sampel yaitu simpel random sampling. Analisa data menggunakan uji chi square. Hasil penelitian ini sebagian besar memiliki pola asuh dengan kategori kurang baik (69.2%) dengan melakukan perilaku body shaming sebanyak (58,6%). Hasil penelitian ini menunjukkan p value 0,014 < α 0,05 yang artinya terdapat hubungan yang signifikan antara pola asuh orang tua dengan perilaku body shaming pada remaja di SMKN 24 Jakarta. Saran penelitian ini ialah pola asuh akan berpengaruh dalam memberikan pengasuhan yang tepat pada anak terutama remaja, karena akan membentuk kepribadian yang baik dan mampu menghindari perilaku body shaming
    corecore