1 research outputs found

    IMPLEMENTASI STANDAR MUTU DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SEKOLAH MENENGAH NEGERI (SMP) NEGERI 1 SUKOREJO PASURUAN

    Get PDF
     Peningkatan mutu Pembelajaran Agama Islam membuat guru memiliki peran yang sangat penting. Keberhasilan dalam pembelajaran bermutu terletak pada strategi pembelajaran. SMP Negeri 1 Sukorejo merupakan lembaga pendidikan negeri dengan dengan peserta didik yang memiliki prestasi akademik dan non-akademik. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa strategi pembelajaran pendidikan agama Islam (PAI) di SMPN 1 Sukorejo Pasuruan dan mutu pembelajaran pendidikan agama Islam (PAI) di SMPN 1 Sukorejo Pasuruan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisa data dilakukan dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Subjek penelitian adalah kepala sekolah, waka kurikulum, guru PAI, dan peserta didik.Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) standar mutu proses di SMP Negeri 1 Sukorejo meliputi, standar mutu perencanaan, standar mutu pelaksanaan, standar mutu penilaian, dan standar mutu pengawasan PAI; 2) pencapaian standar mutu proses di SMP Negeri 1 Sukorejo adalah penyusunan rencana pembelajaran, pelaksanaan pembelajaran, pelaksanaan evaluasi pembelajaran secara berkala, penerapan model strategi PAKEM dalam proses pembelajaran, dan pelaksanaan peningkatan profesionalitas guru; 3) implikasi strategi guru PAI dalam meningkatkan mutu pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 1 Sukorejo. Kata kunci: implementasi, pembelajaran, PAI In an effort to improve the quality of Islamic religious learning, teachers have a very important role. Success in quality learning could not be separated from learning strategies. SMP Negeri 1 Sukorejo is a state educational institution with excellent education with students meeting the requirements for academic and non-academic achievements. This study aims to analyze the learning strategy of Islamic religious education at SMPN 1 Sukorejo Pasuruan and the quality of learning Islamic religious education at SMPN 1 Sukorejo Pasuruan. This study uses a qualitative approach. Data was collected by using interview techniques, participatory observation, and documentation. Data analysis techniques include data reduction, data presentation, and drawing conclusions. Research informants were obtained from school principals, waka curriculum, PAI teachers, and students. The results showed that: 1) the quality standards of the process in SMP Negeri 1 Sukorejo include, the quality standards of PAI learning planning, the quality standards of the implementation of PAI learning, the quality standards of PAI assessment, and the quality standards of PAI supervision, 2) the achievement of the quality standards of the process in SMP Negeri 1 Sukorejo is the preparation of learning plans, implementation of learning, implementation of periodic learning evaluations, application of the PAKEM strategy model in the learning process, and implementation of teacher professionalism improvement, and 3) the implications of implementing PAI teacher strategies in improving the quality of PAI learning in SMP Negeri 1 Sukorejo. Keywords: implementation, learning, Islamic religion learning.
    corecore