194 research outputs found

    Interpretasi Khalayak terhadap Pemberitaan Kasus Kekerasan Seksual di Jakarta International School di Televisi

    Full text link
    Televisi merupakan teknologi audio visual yang dapat menyajikan informasi dan hiburan secara cepat, terjangkau, dan umum dimiliki oleh masyarakat. Setiap stasiun televisi berusaha memberikan program-program terbaru sesuai dengan tren yang berlangsung. Begitu beranekaragam produk yang disajikan televisi, salah satu produk unggulan yang disajikan televisi adalah program berita.Berita yang memuat peristiwa kekerasan dan kriminalitas mendapat perhatian yang cukup tinggi dari para penonton televisi. Bahkan berita kriminal dan kekerasan sering disiarkan pada jam-jam produktif untuk menarik minat masyarakat. Pemberitaan kekerasan yang berlebihan ditakutkan dapat menimbulkan efek bagi pemirsa yang menyaksikan berita tersebut secara terus menerus. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerimaan audiens mengenai pemberitaan kasus kekerasan seksual di Jakarta International School yang tayang pada program berita di televisi. Penelitian ini menggunakan model encoding-decoding Stuart Hall untuk menjelaskan jalannya proses encoding-decoding pemberitaan dari program berita.Penelitian ini adalah penelitian dengan tipe deskriptif yang bersifat kualitatif dan menggunakan pendekatan analisis resepsi. Dalam analisis resepsi khalayak dipandang sebagai produser makna yang tidak hanya menjadi konsumen isi media. Hasil penelitian akan membagi khalayak ke dalam tiga posisi pemaknaan. Yaitu kelompok dominat reading, khalayak yang menerima fakta yang ditayangkan oleh program berita sesuai dengan prefered reading (makna yang ditawarkan media). Kelompok ini diisi oleh mereka yang menganggap bahwa kasus kekerasan seksual di JIS merupakan kasus yang menyeramkan. Kelompok negotiated reading, memaknai fakta yang ditayangkan sesuai dengan Kenyataan, namun tidak setuju dengan cara penyampaiannya dalam program berita. Sedangkan kelompok oppositional reading, adalah khalayak yang memiliki pemaknaan yang berbeda sama sekali dengan makna dominan.Kelompok ini terdiri dari mereka yang menganggap bahwa kasus kekerasan seksual di JIS adalah kasus kriminalitas biasa dan tidak takut terhadap hal tersebutPenelitian ini sangat terbuka untuk dikaji dari sudut pandang dan metode berbeda dan menjadi dasar penelitian selanjutnya, terutama hal mengenai pemberitaan pesohor di infotainment dan khalayak aktif sehingga dapat menambah kajian penerimaan khalayak

    Pengaruh Terpaan Iklan Situs Jual Beli Online dan Faktor Demografi terhadap Minat Bertransaksi Online

    Full text link
    Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh terpaan iklansitus jual beli online terhadap minat bertransaksi online. Selain itu, penelitianini juga bertujuan untuk menguji faktor demografi yang memediasi terpaaniklan situs jual beli online dan minat bertransaksi online.Penulis menggunakan Teori Respon Kognitif dan Teori KategoriSosial untuk menjelaskan pengaruh terpaan iklan situs jual beli online danfaktor demografi terhadap minat bertransaksi online. Populasi penelitian iniadalah khalayak yang pernah melihat iklan situs jual beli online dan sampelyang diambil sebanyak 100 orang, dengan teknik purposive sampling.Dalam uji hipotesis, penulis menggunakan Analisis Regresi HirarkiBerganda. Uji hipotesis menunjukkan nilai signifikansi variabel terpaan iklanterhadap variabel minat bertransaksi online adalah 0.000, sehingga terdapatpengaruh langsung terpaan iklan terhadap minat bertransaksi. Sedangkannilai signifikansi variabel terpaan iklan terhadap minat bertransaksi onlinemelalui variabel usia, jenis kelamin, tingkat pendidikan adalah0.296;0.234;0.131 nilai signifikansi > 0.05 sedangkan variabel terpaan iklanterhadap variabel minat bertransaksi melalui tingkat pendapatan sebesar0.001, nilai signifikansi < 0.05, sehingga terpaan iklan berpengaruh terhadapminat bertransaksi hanya melalui tingkat pendapatan

    Perilaku Berinternet dan Interaksi Sosial Remaja di Kota Semarang (Studi Tentang Cyberbullying di Ask.fm)

    Full text link
    Ask.fm dengan fitur anonim memunculkan fenomena cyberbullying yang kini tengah dihadapioleh para remaja di kota – kota besar salah satunya Semarang. Media jejaring sosial yangawalnya dibuat untuk menjadi media yang saling menghubungkan individu dalam menjalinsilaturahmi, justru digunakan untuk kegiatan negatif seperti cyberbullying. Perubahan perilakuberinternet dengan media ask.fm menjadi masalah yang akan diteliti lebih jauh dalam penelitian.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengungkap perilaku berinternetremaja pengguna ask.fm dikota Semarang dan dampaknya terhadap interaksi sosial mereka. Ask.fm digunakan sebagaiobyek penelitian karena Ask.fm merupakan sarana yang mendominasi bagi remaja dalam melihatdan mengalami cyberbullying.Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan tipe penelitian deskriptif. Pendekatan yangdilakukan adalah fenomenologi. Subjek penelitian yaitu pelajar SMP – SMA di kota Semarangdengan rentang usia 13 – 18 tahun yang memiliki akun ask.fm dan terbilang aktif dalam artianmembuka secara rutin dalam sebulan – dua bulan terakhir. Pelajar SMP dan SMA yang akandiambil sebagai obyek penelitian adalah pelajar SMP 3, SMP 5, SMA 1, dan SMA 3.Pengumpulan data dari sumber data primer dilakukan melalui wawancara mendalam(indepthinterview) sedangkan sumber data sekunder dilakukan dengan cara eksplorasi. Metodeanalisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data kualitatif.Berdasarkan hasil analisis yang dilakukan dapat diketahui bahwa kebanyakan remaja kini tengahmemiliki dua kehidupan yang mereka jalani setiap harinya, yaitu kehidupan di dunia maya dandunia nyata. Perbedaan perilaku mereka di dunia maya dan dunia nyata cukup signifikan dandapat dikatakan cara berkomunikasi mereka turut berbeda di setiap ‘dunia' tersebut. Perilakuberinternet di kota Semarang saat ini telah mengalami Perubahan paradigma dengan munculnyaberbagai media sosial yang menarik bagi remaja.Perubahan perilaku berinternet pada remaja saatini terutama pengguna ask.fm di kota Semarang biasanya akan memiliki dampak terkait denganinteraksi sosial remaja pengguna di dunia nyata. Ask.fm menjadi media yang memudahkancyberbullying, karena memiliki fitur anonim di dalamnya

    Nasionalisme Warga Eks-timor Leste Dalam Film Tanah Air Beta

    Full text link
    Film tidak sekadar sebagai media yang sangat komunikatif, namun juga mampumenghadirkan kembali realitas yang ada ke dalam sebuah karya seni. Selain itu,film juga digunakan sebagai alat propaganda yang diyakini cukup efektif. TanahAir Beta merupakan sebuah film propaganda dari sineas dan tim untuk mengajakmasyarakat Indonesia menilik dan mengukur rasa cinta terhadap tanah air.Penelitian ini bertujuan mengetahui representasi nasionalisme warga eks-TimorLeste dalam film Tanah Air Beta. Teori yang digunakan dalam penelitian iniadalah teori representasi dari Stuart Hall dan teori nasionalisme dari BenedictAnderson. Tipe penelitian ini adalah deskriptif-kualitatif dengan analisissemiotika Roland Barthes yang berusaha mengungkapkan makna yangtersembunyi di Balik sebuah tanda, untuk meneliti dan mengkaji tanda-tanda didalam film.Temuan penelitian ini menunjukan bahwa Tanah Air Betamerepresentasikan nasionalisme sebagai sebuah bangsa yang pada hakekatnyaterbatas dan bangsa yang dibayangkan menjadi komunitas. Hal-hal tersebut dapatdilihat melalui tanda-tanda seperti dialog, kostum, penampilan, dan gambar yangberada di dalam film. Nasionalisme yang dikemas rapih dalam konteks keluargaini menunjukkan bahwa perbedaan etnis tidak menghalangi pencapaian cita-citauntuk kesatuan dan persatuan bangsa. Namun di sisi lain, nasionalisme dalam filmini juga ditunjukkan sebagai sebuah proses panjang yang harus dilalui, hargamahal yang harus dibayar, dan nasionalisme juga dibentuk melalui sebuahhukuman.Disarankan kepada para pembuat film untuk lebih mengembangkankonsep dan cara penyampaian nasionalisme dengan lebih variatif. Sehingga,mampu menggugah hati masyarakat untuk peduli terhadap bangsa

    Representasi Marjinalisasi Orang Jawa dalam Ftv Sctv Pulang Malu Gak Pulang Rindu

    Full text link
    Representasi orang Jawa dalam FTV di Indonesia banyak yang melenceng dari keadaan sebenarnya dan mengarah pada pembentukan stereotip negatif yang memarjinalkan orang Jawa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana representasi orang Jawa yang terdapat dalam FTV SCTV Pulang Malu Gak Pulang Rindu yang diindikasikan memarjinalkan orang Jawa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan menggunakan analisis semiotika. Teknik analisis data menggunakan teori Codes of Television dari John Fiske (1987). Hasil penelitian ini menunjukkan adanya penggunaan dialek Jawa yang tidak semestinya sehingga terkesan kampungan; orang Jawa digambarkan sebagai kelompok yang buruk ketika berinteraksi dengan sesama orang Jawa; orang Jawa digambarkan berada di pihak yang salah dalam bermasyarakat; serta orang Jawa digambarkan mendapat posisi yang non-dominan ketika berinteraksi dengan etnis lain. Representasi yang memarjinalkan orang Jawa ini membawa ideologi Kelas kedalamnya. Motif dari adanya representasi marjinalisasi orang Jawa dalam FTV Pulang Malu Gak Pulang Rindu adalah adanya ideologi Kapitalisme dalam industri pertelevisian Indonesia sehingga lebih mementingkan keuntungan daripada kualitas

    Evaluasi Brand Ambassador dan Community Based Tourism Wisata Temanggung sebagai Amazing Of Central Java

    Full text link
    Sektor pariwisata adalah faktor penunjang sumber pendapatan negara atau pun daerah. Setiap daerah berlomba – lomba membenahi kegiatan branding, promosi dan mengatur strategi dengan penggunaan beberapa konsep pariwisata untuk meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan. Kabupaten Temanggung sudah melakukan semua hal tersebut akan tetapi jumlah kunjungan wisatawannya semakin menurun tiap tahunnya. Dapat dikatakan penelitian ini menggunakan pendekatan mix methods karena menggunakan data kualitatif dan kuantitatif. Penggabungan data menggunakan Sequential Exploratory Designs Strategic. Penelitian yang mendeskripsikan data secara kualitatif dan juga data kuantitaif akan tetapi data kuantitatif hanya mendukung data kualitatif. Bobot utama penelitian ini adalah pada data kualitatif. Penelitian kualitatif digunakan untuk menjawab tujuan mengetahui proses evaluasi Brand Ambassador dan Community Based Tourism Wisata Temanggung sebagai Amazing of Central Java. Penelitian kualitatif bertujuan untuk mengetahui tingkat pengetahuan, sikap, dan minat masyarakat tentang wisata Temanggung. Dasar pemikiran yang digunakan adalah teori Integrated Marketing Communications dan teori Hierarchy of Effects. Penelitian kualititatif dilakukan dengan indepth interview dan penelitian kuantitatif dengan kuesioner. Analisis data yang digunakan adalah Deskriptif Kualitatif dan Kuantitatif. Hasil penelitian mengatakan bahwa penggunaan teori sudah tepat digunakan Dinas Pariwisata dan Duta Wisata untuk meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan, karena minat masyarakat berwisata masih rendah. Seluruh kegiatan promosi, kegiatan branding, penggunaan Duta Wisata, Penerapan konsep Community Based Tourism, Strategi komunikasi dari Dinas Pariwisata belum dapat membantu meningkatkan kunjungan wisata. Belum dapat merubah Temanggung menjadi daerah tujuan wisata (DTW) sesuai dengan tagline Amazing of Central Java. Berdasarkan hasil penelitian perlunya Dinas Pariwisata lebih dapat membangun strategi untuk meningkatkan minat, sikap dan pengetahuan masyarakat mengenai wisata Temanggung. Memaksimalkan seluruh kegiatan branding, promosi dan penerapan konsep Community Based Tourism untuk meningkatkan jumlah kunjungan wisata di Temanggung

    Proses Strategi Branding yang Dilakukan Pemerintah Kota Magelang melalui Pesan Kota Sejuta Bunga

    Full text link
    Sebuah kota dituntut terlibat dalam kegiatan pemasaran dan branding untukmeningkatkan citra kota. Sehingga diharapkan mampu memposisikan dan menjadiimage kota. Menyambut hal ini beberapa Kepala Daerah mulai menawarkan potensidaerah termasuk Pemerintah Kota Magelang.Pemerintah Kota Magelang membranding Magelang dengan “Kota SejutaBunga”. Untuk menyampaikan pesan Kota Sejuta Bunga maka Pemerintah KotaMagelang melakukan pembangunan fisik Kota Magelang termasuk melakukanpenataan taman kota.Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahuistrategi branding dan mengevaluasi proses strategi branding yang dilakukanPemerintah Kota Magelang melalui pesan Kota Sejuta Bunga. Fase-fase destinationbranding menjadi dasar dalam evaluasi branding Kota Magelang. Oleh karena itu,penelitian yang digunakan adalah metode penelitian studi kasus.Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses branding yang dilakukan olehKota Magelang sudah sesuai dengan konsep branding. Hal ini dapat dilihat melaluihal-hal yang telah dilakukan Kota Magelang untuk mewujudkan Kota Sejuta Bunga
    corecore