1 research outputs found

    Pengembangan Multimedia Pembelajaran pada Mata Pelajaran IPA Kelas IX SMP

    Get PDF
    Pengembangan multimedia pembelajaran dilakukan sebagai upaya dalam memecahkan masalah pembelajaran dimana kurangnya media pembelajaran yang digunakan guru pada saat melakukan proses pembelajaran, hal tersebut berdampak pada rendahnya minat belajar dan motivasi peserta didik. multimedia merupakan salah satu media yang mampu mendukung pembelajaran siswa baik di sekolah maupun individu di rumah. Media pembelajaran dapat dijadikan alternatif untuk mengurangi permasalahan dalam pembelajaran pada keterampilan menyimak siswa, sehingga dapat membuat pembelajaran yang menyenangkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran pada mata pelajaran IPA kelas IX SMP agar menghasilkan media yang baik dan jelas digunakan oleh guru dan siswa. Jenis penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (Reseacrh and Development). Sedangkan skor rata-rata validator materi yaitu 4,76 dan dikategorikan “sangat baik”. Skor rata-rata untuk penilaian multimedia pada mata pelajaran IPA kelas IX oleh validator media I yaitu 4,7 dan validator media II yaitu 4,85. Dapat disimpulkan bahwa multimedia pembelajaran yang dikembangkan dari sisi media dikategorikan “sangat baik”. Penelitian dilakukan dengan 4 tahapan model, tahap pertama dengan melakukan analisis kurikulum, analisis peserta didik, dan analisis konsep. Kemudian dilakukan pengembangan produk awal dengan membuat flowchart dan storyboard lalu membuat media pembelajaran dengan aplikasi Lectora Inspire. Selanjutnya dilakukan tahapan uji validitas oleh validator media dan materi, dan yang terakhir yaitu melakukan uji coba praktikalitas kepada siswa kelas IX SMP
    corecore