1 research outputs found

    Dampak Permainan Yu-Gi-Oh! TCG terhadap Tingkat Stres pada Anggota Komunitas Yu-Gi-Oh! Metagame Malang

    No full text
    Manusia sebagai makhluk sosial tidak lepas dari beban pikiran dan beban hidup yang dialaminya. Beban-beban tersebut dapat menumpuk dan menjadi stres. Anggota komunitas Yu-Gi-Oh! Metagame Malang pun tidak lepas dari adanya stres. Oleh karena itu, setiap manusia mempunyai cara untuk mengatasi tingkat stres (coping). Bermain Yu-Gi-Oh! TCG adalah salah satu sarana coping bagi anggota komunitas Yu-Gi-Oh! Metagame Malang. Peneliti ingin meneliti bagaimana hubungan bermain Yu-Gi-Oh! TCG terhadap tingkat stres anggota komunitas Yu- Gi-Oh! Metagame Malang. Metode deskriptif kualitatif digunakan untuk meneliti penelitian ini. Teknik yang digunakan untuk mengambil data menggunakan teknik purposive sampling. Sumber data primer berupa kuesioner Perceived Stress Scale yang diberikan kepada anggota komunitas Yu-Gi-Oh! Metagame Malang dan kemudian data dilakukan analisis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hubungan bermain Yu-Gi-Oh! TCG terhadap tingkat stres anggota komunitas Yu-Gi-Oh! Metagame Malang memiliki suatu dampak, yaitu anggota komunitas Yu-Gi-Oh! Metagame Malang yang bermain Yu-Gi-Oh! TCG dalam sebulan terakhir memiliki tingkat stres yang tidak tergolong tinggi
    corecore