3 research outputs found

    Perancangan Konsep Kendaraan Roda Tiga dengan Penggerak Motor Listrik

    No full text
    ABTRAK Perkembangan teknologi pada dunia otomotif menghasilkan banyak inovasi yang menjanjikan, seperti mobil listrik yang tidak membutuhkan bahan bakar minyak dari energi fosil lagi, teknologi self driving yang dapat membuat mobil berjalan secara otomatis, serta masih banyak yang lain. Tetapi masih sedikit kendaraan yang diciptakan sebagai solusi kemacetan di kota-kota besar, karena dimensinya terlalu besar.Oleh karena itu, tujuan penelitian ini adalah merancang  konsep kendaraan roda tiga dengan penggerak motor listrik, mempunyai ukuran yang lebih kecil dari mobil namun lebih besar dari motor. Dimensi hasil perancangan adalah panjang 2340 mm, lebar 800 mm, dan tinggi 1440 mm. Kendaraan ini juga memiliki sistem tilting mechanism yang dapat melewati jalanan sempit (gang kecil) dengan lincah, dengan radius belok yaitu hanya sebesar 1,5 m. Kata kunci : Kendaraan roda tiga, motor listrik, tilting mechanis, radius belok. ABSTRACT Technological developments in automotive word generate so many promising innovations like electric cars that do not require gas fuel, self driving technology which makes the car can run automatically, and so on. But still few vehicles are created to become traffic solution in big cities, because the dimension is too large.Therefore the purpose of this research is to design three wheel vehicle concept with electric motor drive that smaller the car but larger than motorcycle. The length is 2340 mm, the width is 800 mm, and the height is 1440 mm. This vehicle also has tilting mechanism system that can pass narrow alley with the small turning radius which is 1,5 m. Keyword: Three wheel vehicle, electic motor, tilting mechanism, turning radius

    Perancangan Frame Crawler Track pada Kendaraan Ringan

    No full text
    ABSTRAK Crawler track merupakan sistem roda rantai pada kendaraan yang difungsikan untuk dapat melalui berbagai kondisi jalan yang sulit dilalui kendaraan beroda. System Crawler track dapat diterapkan pada kendaraan ringan yang digunakan untuk transportasi pada daerah yang mempunyai jalan yang sulit dilalui. Pada kendaraan system tersebut diperlukan komponen frame yang mampu menahan beban-beban kendaraan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang Frame crawler track pada kendaraan ringan untuk dapat melewati jalan berkontur tanah. Perancangan frame crawler track dirancang dengan menentukan konsep bentuk frame yang sesuai dengan spesifikasi perancangan kemudian menentukan bentuk dan analisis tegangan dengan menggunakan perangkat lunak. Simulasi menghasilkan tegangan yang terjadi pada frame maksimum 125 MPa dengan Safety Factor 2. Kata kunci: Crawler track, Roda rantai, Kendaraan ringan. ABSTRACT The crawler track is a chain-wheel system in vehicles, it is used for various road conditions when the wheeled vehicles difficult to drive. The Crawler track system can be applied to light vehicles for used transportation in areas that have roads that are difficult to access. a frame of vehicle system component should be to withstand the loads of the vehicle required. The purpose of this study is to design a crawler track frame for light vehicles to pass through ground contoured roads. The design of the frame crawler track is designed by determining the concept of the frame shape in accordance with the design specifications then determining the shape and stress analysis using the software. The simulation results in the stress that occurs in a maximum frame of 126.5 MPa with a Safety of Factor is 1.97. Keywords: Crawler track, chain wheel, light vehicle

    Perancangan Air Pressure Tank dengan Bantuan PVElite Software Untuk Kebutuhan Praktikum Hidrolik dan Pneumatik

    No full text
    ABSTRAK Air pressure tank adalah tempat untuk menampung udara bertekanan. Perancangan menggunakan standar ASME VIII.. Air pressure vessel harus dapat memenuhi kebutuhan udara bertekanan pada pada modul HPC-03 dan modul HPC-04. Debit yang dibutuhkan untuk dapat mengoperasikan modul HPC-03 yaitu sebesar 25x10-4 m3/s selama 6 menit dan pada modul HPC-04 sebesar 2,78x10-5 m3/s selama 7 menit. Pengisian udara bertekanan dilakukan saat praktikum tidak berjalan atau setiap 1 sesi praktikum. Air pressure vessel yang dirancang bertipe vertikal dan beroperasi pada tekanan 25 bar serta memiliki volume total sebesar 48838,38 in3. Air pressure tank ini memiliki 3 buah nozzle berukuran ½ in yang berfungsi sebagai nozzle inlet udara bertekanan dari kompressor, nozzle outlet sebagai komponen untuk mengeluarkan udara bertekanan kedalam sistem pneumatik pada modul HPC-03 dan modul HPC-04, dan drain nozzle untuk menguras udara bertekanan serta mengeluarkan air yang ada jika terjadi pengembunan. Perancangan dan pemodelan air pressure vessel menggunakan bantuan Software PVElite. Dari Software PVElite didapatkan ketebalan minimal pada shell yaitu 0,6250 in dan ketebalan minimal pada head yaitu 0,6112 in dengan MAWP air pressure vessel adalah 403,163 psi. Kata kunci: pressure vessel, air pressure tank, pneumatik, PVElite, ASME VIII. ABSTRACT Pressure vessel is a container for compressed air. Design according to ASME VIII. Air pressure vessels on the HPC-03 and HPC-04 modules must be capable of meeting compressed air requirements. The discharge required to operate the HPC-03 module is 25x10-4 m3/s for 6 minutes, while the discharge required to operate the HPC-04 module is 2.78x10-5 m3/s for 7 minutes. Every single practicum session or when the practicum is not in progress, compressed air is refilled. The pressure vessel designed as a vertical air pressure vessel with 48838.38 in3 of total volume and operates at a pressure of 25 bar. This air pressure tank has three nozzles in ½ in, one of which serves as a pressured air nozzle inlet from the compressor, nozzle outlet as a component for extracting compressed air for the pneumatic system on the HPC-03 and HPC-04 modules, and a drain nozzle for draining pressurized air and removing water in the event of condensation. Using PVElite software, air pressure vessels may be designed and modeled. According to the PVElite software, the minimum shell thickness is 0.6250 in and the minimum head thickness is 0.6112 in, with the MAWP air pressure vessel being 403.163 psi. keywords: pressure vessel, air pressure tank, pneumatik, PVElite, ASME VIII
    corecore