1 research outputs found

    Hubungan Antara Kecerdasan Emosional Dengan Prestasi Belajar Fisika Siswa

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jawaban mengenai ada tidaknya hubungan antara kecerdasan emosional dengan prestasi belajar siswa. Penelitian ini dilaksanakan di SMP Se-Kecamatan Kota Tambolaka. Metode yang digunakan dalam Penelitian ini adalah metode penelitian korelasional.Subyek dalam penelitian ini berjumlah 95 siswa yang diambil secara random sampling dari seluruh siswa kelas VIII SMP Se-Kecamatan Kota Tambolaka Tahun ajaran 2018/2019. Kecerdasan Emosional ini diukur dengan skala kecerdasan emosional model Likert berdasarkan indikator-indikator kecerdasan emosional yaitu kesadaran diri, pengaturan diri, motivasi, empati, dan keterampilan sosial yang diambil dari buku Orientasi Baru dalam Psikologi Pembelajaran karya Hamzah B. Uno dan dikembangkan sesuai kebutuhan penelitian. Dalam pengumpulan data kecerdasan emosional diambil dari hasil pembagian angket kecerdasan emosional kepada siswa, dan untuk mengukur prestasi belajar siswa dengan mengambil nilai fisika dari tiap-tiap sekolah.Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan antara kecerdasan emosional dengan prestasi belajar fisika siswa Kelas VIII SMP Se-Kecamatan Kota Tambolaka (SMPK Seminari Sinar Buana, SMPK Plus Kasimo, SMP Manda Elu, dan SMPK Aloysius Weetebula). Hal ini dapat dilihat dari hasil perolehan analisis data dengan rumus product moment, yang memperoleh nilai ???????????? sebesar ????????????????????????? > ???????????????????????? dari masing-masing sekolah yaitu = 0,841 > 0,514, = 0,599 > 0,413, = 0,694 > 0,396, = 0,539 > 0,349 dengan taraf signifikansi 5%. Dengan demikian, hipotesis yang menyatakan terdapat hubungan yang signifikan antara kecerdasan emosional dengan prestasi belajar siswa SMP Se-Kecamatan Kota Tambolaka dapat diterima.Kata Kunci : Kecerdasan Emosional, Prestasi Belajar Fisik
    corecore