1 research outputs found

    PENGARUH BAURAN PEMASARAN ( MARKETING MIX) TERHADAP PENINGKATAN VOLUME PENJUALAN MEBEL ROTAN DI PT. ROMI VIOLETA BUDURAN - SIDOARJO

    Get PDF
    Tingkat persaingan dunia industri di Indonesia sangat ketat, karena setiap perusahaan senantiasa berusaha untuk dapat meningkatkan pangsa pasar dan meraih konsumen baru. Dalam pemasaran dikenal banyak strategi yang dapat digunakan untuk memasarkan produk yang dihasilkan sebuah perusahaan, salah satunya adalah marketing mixatau bauran pemasaran yang terdiri dari product, place, promotion, and price sebagai alat-alat pemasarannya. Perhatian produsen dalam menggunakan strategi yang tepat akan membawa pengaruh terhadap volume penjualan yang dimiliki oleh perusahaan. Tujuan Penelitian ini adalah (1) untuk mengidentifikasi produk mebel rotan PT. Romi Violeta, (2) untuk mempelajari mekanisme ekspor mebel rotan PT. Romi Violeta, (3) untuk menganalisis pengaruh produk, harga, biaya promosi dan saluran distribusi terhadap peningkatan volume penjualan. Penelitian ini menggunakan data sekunder, time series dari tahun 2003 sampai dengan tahun 2011 yang dilengkapi penjelasannya oleh key informal. Data tersebut meliputi produk, harga jual, biaya promosi dan saluran distribusi perusahaan PT. Romi Violeta Buduran_Sidoarjo. Dari data yang diperoleh selanjutnya dianalisis dengan menggunakan analisis deskriptif dan analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa PT. Romi Violeta tetap bisa mempertahankan eksistensinya di bidang permebelan dengan melakukan berbagai macam variasi produk mebel rotan, yang dari awalnya mengekspor rotan mentah hingga memproduksi mebel rotan dengan berbagai variasi dan kualitas desain yang sesuai selera konsumen. Meskipun demikian perusahaan tetap meningkatkan kualitas produknya yang sejak dahulu sudah diterapkan di perusahaan demi memuaskan selera para konsumennya. Dari hasil penelitian diketahui bahwa secara silmutan variabel harga (X1), biaya promosi (X2) dan saluran distribusi (X3) mempunyai pengaruh positif yang signifikan terhadap peningkatan volume penjualan (Y) sebesar 93%. Sedangkan secara parsial untuk X1 (harga) dan X2 (biaya promosi) mempunyai pengaruh positif yang signifikan terhadap peningkatan volume penjualan. Sedangkan untuk X3(saluran distribusi) tidak berpengaruh terhadap peningkatan volume penjualan. Dari penelitian diatas dapat diambil kesimpulan bahwa bauran pemasarn yang sudah dilakukan di PT. Romi Violeta sudah cukup baik meskipun demikian dalam upaya meningkatkan volume penjualan harus tetap memperhatikan faktor harga, biaya promosi dan yang paling penting adalah pengembangan jaringan pasar
    corecore