24 research outputs found

    ANALISIS KETERAMPILAN SERVICE PADA CABANG OLAHRAGA SEPAKTAKRAW KLUB ROTAN MAS UNTUK PEMULA KECAMATAN KETAPANG KABUPATEN SAMPANG

    Get PDF
    ABSTRAKANALISIS KETARAMPILAN SERVIS PADA CABANG OLAHRAGA SEPAKTAKRAW KLUPPB ROTAN MAS UNTUK PEMULA KECAMATAN KETAPANG KABUPATEN SAMPANG.Nama : Abdurrrachman MuktiNim : 12060474262Program Studi : S-1Jurusan : Pendidikan Kepelatihan OlahragaFakultas : Ilmu KeolahragaanNama Lembaga : Universitas Negeri Surabaya Pembimbing : Drs. Arif Bulqini , M.Kes.Tahun : 2019Olahraga merupakan peranan pentin dalam kehidupan berbangsa dan bernegara yang tidak bisa di abaikan dan merupakan barometer untuk mendorong pertumbuhan fisik dan perkembangan psikis yang meliputi keterampilan anak pengetahuan , penelusuran , penyayatan nilai-nilai (mental , sikap,emosional social dan spiritual ) yang bertujuan merangsang pertumbuh dan perkembangan kualitas fisik dan psikis yang seimbang , olahraga cabang sepaktakraw pada perkembangan nya mengalami kemajuan yang sangat pesat karena olahrag ini sangat digemari oleh banyak kalangan masyarakat luas. Oleh karena itu tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana analisis ketereampilan servis pada cabang olahraga sepaktakraw klub rotan emas untuk pemula kecamatan ketapang kabupaten sampang .Populasi penelitian ini adalah pemain sepaktakraw pemula club rotan mas kecamatan ketapang dengan jumlah subjek yang diambil 6 atlit . metode dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengn mengolah data hasil observasi mengguanakn tekhnik analisi data kuantitatif . Dari analisin penelitian pada pemain sepaktakraw pemula club rotan emas kecamatan ketapang , kabupaten sampang .hasil yang di peroleh total ketetapan servis keseluruhan atlet tersebut adalah nilai skor 25 lebih kecil dari nilai rujukan hasil tes keterampilan dan masuk katagori kurang sekali dalam tabel nilai rujukan hasil tes keterampilan servis pada tabel penilaian sepaktakraw.Saran yang dapat peneliti berikan adalah bagi pelaku olahraga, ( pengurus, Pembina olahraga, peneliti olahraga dan atlet ) disarankan untuk menggunkan model / tipe latihan yang sesuai dengan kemampuan dan takaran. Terutama dalam mengoptimalkan tehnik keterampilan servis sehingga intensitas kegagalan lebih diminimalisir.Kata kunci :Olahraga, sepaktakraw , teknik keterampilan servis

    ANALISIS RECEIVE PADA PERTANDINGAN FINAL DOUBLE EVENT SEPAK TAKRAW JAWA TIMUR VS SUMATRA BARAT POPNAS 2019

    Get PDF
    Olahraga adalah suatu kegiatan yang melibatkan fisik dengan terencana dan terstruktur  yang meliputi gerakan tubuh yang dilakukan berulangkali dengan tujuan peningkatan kebugaran jasmani. Kesehatan olahraga berfungsi sebagai upaya peningkatan kebugaran jasmani yang mengambil manfaat dari raga untuk meningkatkan kualitas kesehatan yang tentunya dibutuhkan dalam kebutuhan pokok kehidupan. Analisis adalah suatu proses pemecahan masalah yang kompleks menjadi bagian-bagian kecil sehingga bisa mudah untuk dipahami. Jenis penelitian ini yang digunakan adalah penelitian kuantitatif. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan metode penelitian kuantitatif  untuk menganalisis video agar  mengetahui hasil receive pertandingan. Peneliti menggunakan video pertandingan Final Popnas Jawa Timur vs Sumatra Barat yang di upload di youtube pada tahun 2019. Hasil dari penelitian ini pada set 1, Jawa Timur berhasil melakukan 14 receive sukses dan 0 receive gagal. Namun pada set 2, jumlah receive  sukses berkurang menjadi 14 dan receive gagal meningkat jadi 1. Sedangkan Sumatra Barat pada set 1 berhasil melakukan 15 receive  Sukses dan 1 receive gagal. Pada set2, receive sukses Sumatra Barat meningkat menjadi 17 dan receive gagal 1.   Kata kunci : Sepak Takraw, Analisis, Popnas

    PENGARUH LATIHAN PLIOMETRIK SCISSORS JUMP DI LANDASAN PASIR TERHADAP KELINCAHAN DAN KECEPATAN PEMAIN EKSTRAKURIKULER FUTSAL SMPN 35 SURABAYA

    Get PDF
    Scissors jump merupakan suatu bentuk latihan pliometrik dimana atlet melakukan gerakan scissors jump sesuai dengan program latihan yang telah di tentukan. Latihan ini bertujuan untuk meningkatkan power otot tungkai dan membebankan tungkai pada sasarannya.  Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh latihan Pliometrik scissors jump di landasan pasir terhadap kecepatatan dan kelincahan pemain ekstrakurikuler futsal SMPN 35 Surabaya. Jenis penelitian ini adalah penelitian dengan menggunakan metode pre-eksperimental dengan One-Group Pretest-Posttest Design. Sampel dalam penelitian ini adalah pemain ekstrakurikuler futsal SMPN 35 Surabaya yang berjumlah 12 pemain dengan usia 13-15 tahun. Teknik pengumpulan data menggunakan Teknik observasi, dokumetasi dan tes.  Instrumen tes yang digunakan dalam penelitain ini yaitu Illinois Agillity Run tes dan tes lari 30 meter, sedangkan teknik analisis data menggunakan uji Paired Sample T-Test pada taraf signifikansi (α) 0.05, uji prasyarat yang digunakan adalah uji Shapiro-Wilk. Berdasarkan hasil uji Paired Sampel T-test pada kecepatan dan kelincahan didapatkan nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0,00 < 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa terdapat peningkatan yang signifikan terhadap kecepatan dan kelincahan. Kesimpulan, melalui latihan Pliometrik scissors jump di landasan pasir terdapat peningkatan yang signifikan terhadap kecepatan dan kelincahan

    Pengaruh Latihan Target GamesTerhadap Peningkatan Akurasi Shooting Menggunakan Kaki Bagian Dalam Peserta Ekstrakurikuler Futsal SMK Diponegoro Sidoarjo

    Get PDF
    ABSTRAK PENGARUH LATIHAN TARGET GAMES TERHADAP PENINGKATAN AKURASI SHOOTING MENGGUNAKAN KAKI BAGIAN DALAM PESERTA EKSTRAKURIKULER FUTSAL SMK DIPONEGORO SIDOARJO Nama : Muhammad Imroji Subki NIM : 14060474051 Program Studi : S-1 Pendidikan Kepelatihan Olahraga Jurusan : Pendidikan Kepelatihan Olahraga Fakultas : Ilmu Keolahragaan Nama Lembaga : Universitas Negeri Surabaya Pembimbing : Drs. Arif Bulqini, M.Kes. Shooting sangat penting karena memiliki kontribusi besar dalam permainan futsal. Teknik ini kelihatannya mudah tetapi sebenarnya dibutuhkan konsentrasi dan ketepatan sasaran agar shooting yang kita lakukan menjadi sebuah gol. Peningkatan akurasi shooting sangat diperlukan untuk memaksimalkan peluang di depan gawang. Oleh sebab itu dibutuhkan sebuah metode latihan yang baik dan tepat yaitu dengan sebuah pendekatan bermain. Pada dasarnya seorang pemain senang melakukan permainan karena bersifat menyenangkan, mudah, menarik, sederhana, dan dapat dilakukan secara sukarela. Dalam hal ini target games dianggap tepat untuk meningkatkan ketepatan shooting menggunakan kaki bagian dalam. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh latihan target games terhadap peningkatan akurasi shooting menggunakan kaki bagian dalam pada peserta ekstrakurikuler futsal SMK Diponegoro Sidoarjo. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan menggunakan One Group Pretest – Posttest Design. Desain ini merupakan desain yang masuk dalam Preexperimental Design. Subjek penelitian ini adalah siswa ekstrakurikuler futsal SMK Diponegoro Sidoarjo yang berjumlah 16 siswa. Berdasarkan hasil data yang didapat dari pretest dan posttest membuktikan bahwa pemberian latihan target games selama 16 kali pertemuan dengan frekuensi 3 kali memberikan pengaruh terhadap peningkatan akurasi shooting menggunakan kaki bagian dalam peserta ekstrakurikuler futsal SMK Diponegoro Sidoarjo. Dari hasil uji t dapat dilihat bahwa besar nilai signifikansi probability 0,000 < 0,05, maka Ho ditolak dan Ha diterima, yang berarti latihan target games sendiri dapat digunakan untuk meningkatkan akurasi shooting menggunakan kaki bagian dalam. Kemudian hasil perhitungan peningakatan akurasi shooting mengunakan kaki bagian dalam sebelum diberikan latihan target games dan sesudah diberikan latihan target games sebesar 8,85 %. Kata Kunci: Akurasi shooting, futsal, target games ABSTRACT THE EFFECTIVENESS OF TARGET GAMES IN INCREASING SHOOTING SKILL BY USING THE INSTEP KICK OF FUTSAL PARTICIPANTS IN THE EXTRACURRICULAR ACTIVITIES AT DIPONEGORO VOCATIONAL SCHOOL SIDOARJO Name : Muhammad Imroji Subki Student ID Number : 14060474051 Program : S-1 Sport Coaching Education Department : Sport Coaching Education Faculty : Sport Science Name of Institution : State University of Surabaya Supervisor : Drs. Arif Bulqini, M.Kes. Shooting is very important because it has a big contribution to the Futsal game. This technique seems easy but it really requires concentration and accuracy of the target so that the shooting we do score a goal. Enhancement of shooting accuracy is very essential in order to maximize the opportunities in front of the Goal Post. Therefore, a good and appropriate training method is needed one of which is namely approach play method. Basically, a player likes to play games because they are fun, easy, interesting and simple also can be done voluntarily. In this case, the target games considered appropriate to intensify the accuracy of shooting by using the instep kick. This research was conducted with the aim to determine the effect of the target games training on increasing the accuracy of shooting using the instep kick of the futsal participants in one of the extracurricular activities of Diponegoro Vocational School Sidoarjo. This research adopts the experimental research using One Group Pretest-Posttest Design. This design is included in Pre Experimental Design. The subjects of this research were 16 students who are the participants of Futsal extracurricular of Diponegoro Vocational School Sidoarjo. Based on the results of the data obtained from the pretest and posttest, it was proven that the implementation of the target games training for 16 times meetings with a frequency of 3 times was effective on increasing the accuracy of shooting using the instep kick of the participants of Futsal extracurricular of Diponegoro Vocational School Sidoarjo. From the results of the test, it can be seen that the significance probability is 0,000 <0,05, so Ho is rejected and Ha is accepted, which means that the target games training itself can be used to improve the shooting accuracy using the instep kick. Afterwards, the results of the calculation of the accuracy of shooting using the instep kick before applying the target games training method and after applying for the target games training method shows 8.85%. Keywords: Accuracy shooting, Futsal, Target Game

    FAKTOR-FAKTOR YANG DAPAT BERPENGARUH TERHADAP KEMAMPUAN DAN KETERAMPILAN SERVIS PADA SEPAKTAKRAW

    Get PDF
    Satu di antara beberapa teknik dasar pada olahraga sepak takraw yang wajib dikuasai yakni servis, dengan tidak mengabaikan teknik dasar lainnya, servis ialah teknik dasar yang kerap dipakai pada pertandingan sepak takraw sebab amat efektif untuk mematikan bola serta untuk memperoleh nilai/angka. Ketika melaksanakan servis terdapat bermacam-macam tahapan gerak yang hendaknya dikuasai untuk bisa melakukan servis dengan baik. pembinaan kondisi fisik pada olahraga bahwasanya jika seorang atlet mau memiliki sebuah prestasi hendaknya mempunyai kondisi fisik yakni: kekuatan (strength), daya tahan (endurance), daya ledak otot (munscularpower), kecepatan (speed), koordinasi (coordination), kelentukan (flexibility), kelincahan (agility), keseimbangan (balance), reaksi serta ketepatan (accuracy) . Tujuan dari penelitian berikut yakni guna mengetahui apa saja faktor-faktor yang dapat mempengaruhi kemampuan serta keterampilan servis pada sepaktakraw. Selain itu artikel ini dibuat untuk memperoleh informasi yang lebih mendalam dan akurat mengenai model latihan servis sepaktakraw. Pengumpulan data pada penelitian berikut memakai cara review literature yang di dapat dari 6 sumber jurnal yang diambil dari beberapa database (Google Scholar, Jurnal Pendidikan Olahraga dan Kesehatan, Sinta Ristekbrin, GARUDA) yang menunjukan hasil dari review tersebut, yang disimpulkan bahwa terdapat faktor yang mempengaruhi kemampuan dan keterampilan servis pada sepaktakraw.   Kata Kunci: servis, sepaktakraw, kekuatan, kelentukan, keseimbanga

    PENGARUH LATIHAN BALL FEELING TERHADAP KEMAMPUAN DRIBBLING PADA SSB PERSADA DALEGAN GRESIK KU 14-15

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pengaruh penerapan latihan ball feeling terhadap kemampuan dribbling pemain SSB. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian pre-experimental design, dengan rancangan penelitian yang digunakan adalah one group pretest-posttest design, yang mana terdapat pretest dan posttest. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu seluruh pemain SSB Persada Dalegan Gresik KU 14-15 yang berjumlah 16 pemain. Sampel penelitian yang digunakan berjumlah 16 pemain dengan usia 14-15 tahun. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, dokumentasi, dan tes kemampuan dribbling. Berdasarkan hasil uji paired sample t-test pada kemampuan dribbling didapatkan nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0,974>0,05 maka dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat pengaruh yang signifikan pada kemampuan dribbling. Kesimpulan, melaluli latihan ball feeling tidak memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kemampuan dribbling pemain SSB Persada Dalegan Gresik KU 14-15

    PENGARUH LATIHAN SPEED, AGILITY AND QUICKNESS (SAQ) TERHADAP KECEPATAN DAN KELINCAHAN PADA ATLET FUTSAL STKIP PGRI SUMENEP TAHUN 2019

    Get PDF
    Abstrak Latihan kecepatan,kelincahan dan percepatan (SAQ) bisa menghapuskan mental yang besar kemungkinan pemain agar mengeluarkan kekuatan terbaiknya sehingga bentuk gerakannya bisa dikontrol dengan seimbang terlebih dalam olahraga futsal. Maksut dari penelitian ini untuk mengetahui hasil program eksperimen kecepatan,kelincahan dan percepatan(SAQ) kepada kecepatan dan kelincahan kepada pemain futsal .untuk mengetahui berapa besar pengaruh eksperimen dari kecepatan,kelincahan dan percepatan(SAQ). Hasil dari penelitian yang di temukan pertama atlet kesulitan saat melaksanakan bentuk latihan yang di berikan . Atlet kesuliatan untuk mengikuti irama gerakan latihan, oleh karena itu di butuhkan latihan berulang-ulang agar hasil dari latihan bisa maksimal. Kata Kunci: latihan Kecepatan,Kelincahan dan Percepatan (SAQ) Abstract Speed, agility and quickness (SAQ) training can erase mentality and limits wich will allow athletes to exeert their best strength so that the movement pattern can be controlled and balanced especially in futsal sports. To find out how much influence the has. The results of the research found that the firs athlete had difficulty when carrying out the form of exercise provided.athletes find it difficult to follow the rhythm of the movement of speed,agility and quickness (SAQ) exercise. But after a few tries the athlete no longer struggled. Therefore it is necessary to introduce the movement of speed, agility and quickness (SAQ) exercise that will be carried out by the next athlete. Keywords: speed, agility and quickness (SAQ) trainin

    SURVEI KEMAMPUAN TEKNIK DASAR SEPAKBOLA PADA SSB BLIGO PUTRA SIDOARJO USIA 10-11 TAHUN

    Get PDF
    Abstrak Permainan sepakbola merupakan cabang olahraga yang banyak digemari oleh semua kalangan masayarakat, kenyataan ini dapat dilihat, bahwa perkembangan sepakbola mengalami kemajuan yang sangat pesat, hal ini terbukti dengan banyaknya klub-klub sepakbola di desa atau di kota yang ingin berprestasi setinggi mungkin. Untuk meraih prestasi tidaklah muda, kareana teknik, taktik dan mental yang baik. Teknik dasar dalam permainan sepakbola merupakan salah satu komponen penting yang harus dikuasai setiap pemain, karena teknik dasar sangat menunjang permainan agar lebih baik, baik secara individu maupun tim. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan teknik dasar dengan bola SSB BLIGO PUTRA Sidoarjo usia 10-11 tahun. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan pendekatan deskriptif yang menerapkan gambaran aktifitas kemampuan teknik dasar dengan bola yang dilakukan oleh pemain SSB BLIGO PUTRA Sidoarjo usia 10-11 tahun putra. Subyek penelitian ini adalah pemain SSB BLIGO PUTRA Sidoarjo usia 10-11 tahun yang berjumlah 20 pemain. Berdasarkan hasil penelitian terhadap peserta yang mengikuti tes kemampuan teknik dasar sepakbola di SSB BLIGO PUTRA Sidoarjo usia 10-11 tahun melalui 7 macam item tes diperolah hasil bahwa kemampuan teknik dasar bermain sepakbola pada SSB BLIGO PUTRA Sidoarjo usia 10-11 tahun tergolong sedang terbukti dari sebanyak 6 anak (30%) masuk kategori kurang sekali, sebanyak 6 anak (30%) masuk kategori kurang, sebanyak 5 anak (25%) masuk kategori sedang, sebanyak 1 (5%) anak masuk kategori baik dan sebanyak 2 anak (10%) masuk kategori baik sekali. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kemampuan teknik dasar permainan sepakbola SSB BLIGO PUTRA Sidoarjo usia 10-11 tahun masuk dalam kategori sedang. Kata kunci : Sepak bola, Teknik Dasar, SSB Bligo Putra Kata kunci : Kata kunci : Futsal, Keterampilan Teknik Dasar Bermain Futsa

    TINGKAT KONDISI FISIK PEMAIN TIM FUTSAL SMA NEGERI 9 SURABAYA DAN SMA MUHAMMADIYAH 4 SURABAYA

    Get PDF
    Futsal adalah permainan yang sangat cepat dan dinamis. Dari segi lapangan yang relatif kecil, hampir tidak ada ruangan untuk membuat kesalahan. Karena futsal sebagai cabang olahraga yang gerakan bola datang dan perginya tidak teratur, maka kemampuan bergerak dengan cepat untuk mengontrol, berlari, dan berhenti secara tiba-tiba sangat diperlukan dan kerja sama antar pemain lewat umpan yang akurat, bukan hanya melewati lawan. Kondisi fisik merupakan unsur yang sangat penting hampir diseluruh cabang olahraga. Oleh karena itu latihan kondisi fisik perlu mendapat perhatian yang serius, direncanakan dengan matang dan sistematis sehingga tingkat kesegaran jasmani dan kemampuan fungsional alat-alat tubuh lebih baik. Dalam cabang olahraga futsal sangat membutuhkan kondisi fisik yang baik ,saat kondisi fisik pemain futsal itu baik memungkinkan pemain menampilkan kualitas permainan yang bagus. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kondisi fisik kecepatan, kelincahan, daya tahan aerobik, kekuatan otot tungkai, dan kekuatan jauhnya lompatan pemain Tim Futsal SMA Negeri 9 Surabaya dan Tim Futsal SMA Muhammadiyah 4 Surabaya. Hasil penelitian diperoleh: (1) rata-rata kecepatan pemain SMA Negeri 9 Surabaya adalah 5,17 detik, (2) rata-rata kelincahan pemain SMA Negeri 9 Surabaya adalah 12,01 detik,(3) rata-rata kekuatan otot tungkai SMA Negeri 9 Surabaya adalah 70,08 kg, (4) rata-rata daya tahan aerobik SMA Negeri 9 Surabaya adalah 39,01 ml/kg/min, (5) rata-rata kekuatan jauhnya lompatan SMA Negeri 9 Surabaya adalah 223,3 cm dan (1) rata-rata kecepatan pemain SMA Muhammadiyah 4 Surabaya adalah 4,70 detik, (2) rata-rata kelincahan pemain SMA Muhammadiyah 4 Surabaya adalah 11,02 detik, (3) rata-rata kekuatan otot tungkai SMA Muhammadiyah 4 Surabaya adalah 92,95 kg, (4) rata-rata daya tahan aerobik SMA Muhammadiyah 4 Surabaya adalah 33,34 ml/kg/min, (5) rata-rata kekuatan jauhnya lompatan SMA Muhammadiyah 4 Surabaya adalah 218,6 cm. Kata kunci : Futsal, Kecepatan, Kelincahan, Kekuatan Otot Tungkai, Daya Tahan Aerobik, Kekuatan Jauhnya Lompatan

    Pengaruh Latihan Small Side Games Terhadap VO2Max, Passing dan Controll Pemain Ekstrakurikuler Futsal SMA Plus Arrahmat Bojonegoro

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pengaruh latihan small side games terhadap Vo2Max, passing dan controll pemain ekstrakurikuler futsal SMA Arrahmat Bojonegoro. Penelitian ini merupakan penelitian kuantiatif dengan jenis penelitian pre-experimental design dengan rancangan penelitian yang digunakan adalah one group pretest posttest design. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah 12 pemain esktrakurikuler futsal SMA Arrahmat Bojonegoro. Sampel yang digunakan dalam penelitian berjumlah 12 pemain dengan usia 15-18 tahun. Teknik pengumpulan data menggunakan Teknik observasi, dokumentasi, MFT, tes passing dan control. Teknik analisis data menggunakan uji Paired Sample T-test dengan taraf signifikansi (α) 0,05, uji prasyarat yang digunakan adalah uji Shapiro-wilk. Berdasarkan hasil uji Paired Sample T-test pada VO2Max didapatkan nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0,92> 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat pengaruh signifikan pada VO2Max, pada passing dan controll didapatkan nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0,00< 0,05 maka dapat disimpulkan terdapat peningkatan yang signifikan terhadap passing dan controll. Kesimpulan, melaluli latihan small side games tidak terdapat pengaruh yang signifikan pada VO2Max akan tetapi terdapat peningkatan yang signifikan terhadap kemampuan passing dan controll pemain ekstrakurikuler futsal SMA Arrahmat Bojonegor
    corecore