1 research outputs found

    IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN SELF DIRECTED LEARNING DALAM MELATIH KEMANDIRIAN BELAJAR PESERTA DIDIK (Studi di PKBM Homeschooling Taman Sekar Bandung)

    Get PDF
    Pendekatan dan model pembelajaran sebagai salah satu komponen pembelajaran memiliki peranan dalam upaya pencapaian tujuan pembelajaran. Model pembelajaran self directed learning merupakan salah satu model yang memberikan otonomi kepada peserta didik dalam mengatur proses belajar dalam bentuk inisiatif sendiri, pengaturan diri, eksplorasi diri, dan kebebasan belajar untuk mencapai hasil belajar yang optimal dan meningkatkan kemandirian belajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi model pembelajaran self directed learning, upaya tutor dalam melatih kemandirian belajar, dan tingkat kemandirian belajar peserta didik di Homeschooling Taman Sekar Bandung. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan studi dokumentasi. Subjek penelitian berjumlah enam orang yaitu terdiri dari dua orang peserta didik, dua orang tutor dan dua orang orang tua. Berdasarkan hasil temuan penelitian, dapat ditemukan bahwa 1) Implementasi model pembelajaran self directed learning terdiri dari empat tahap yaitu perencanaan, terdiri dari identifikasi kebutuhan dan kemampuan peserta didik serta pembuatan rencana belajar juga pemilihan metode dan sumber belajar. Pelaksanaan pembelanjaran, menggunakan metode yang variatif dan didasarkan pada kondisi peserta didik, pengawasan tutor kepada peserta didik secara langsung melalui WhatsApp, activity book ataupun secara langsung saat pembelajaran dan melakukan evaluasi baik dalam proses pembelajaran maupun hasil belajar peserta didik. 2) Upaya tutor dalam melatih kemandirian belajar dengan perannya sebagai pengajar, pembimbing, pendorong kreativitas dan motivator. 3) Tingkat kemandirian peserta didik memiliki otonomi diri, manajemen pembelajaran, meraih kebebasan belajar serta memiliki kendali terhadap pembelajarannya. Approaches and learning models as one of the components of learning have a role in achieving learning objectives. The self-directed learning model is a model that gives autonomy to students in managing the learning process in the form of self-initiative, self-regulation, self-exploration, and freedom of learning to achieve optimal learning outcomes and increase learning independence. This study aims to determine the implementation of the self-directed learning model, the tutor's efforts in training independent learning, and the level of learning independence of students at Homeschooling Taman Sekar Bandung. This study uses a descriptive method and a qualitative approach. Data collection techniques used are interviews, observation and documentation studies. The research subjects were six people consisting of two students, two tutors and two parents. Based on the research findings, it can be found that 1) The implementation of the self-directed learning learning model consists of four stages, namely planning, consisting of identifying the needs and abilities of students and making study plans as well as selecting learning methods and resources. The implementation of spending, using varied methods and based on the condition of students, supervision of tutors to students directly through WhatsApp, activity books or directly during learning and evaluating both in the learning process and student learning outcomes. 2) The tutor's efforts to train independent learning with its role as a teacher, mentor, encourager of creativity and motivator. 3) The level of independence of students has self-autonomy, learning management, achieves freedom of learning and has control over their learning
    corecore