FAKTOR FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN STATUS GIZI REMAJA PUTRI SMAN 12 PEKANBARU

Abstract

Asupan energi adalah jumlah energi yang didapat melalui makanan untuk memenuhi kebutuhan metabolisme, aktivitas fisik, dan proses pencernaan. Aktivitas fisik adalah gerakan tubuh yang memerlukan dan meningkatkan pengeluaran energi. Body image melibatkan kesadaran tentang berat badan dan kepuasan terhadap bagian tubuh. Status gizi berperan penting dalam pertumbuhan, kecerdasan, dan produktivitas anak. Kondisi gizi yang buruk bisa menurunkan kualitas sumber daya manusia. Di Indonesia, masalah gizi masih sering terjadi, terutama karena asupan makanan tidak sesuai kebutuhan dan kualitas makanan yang rendah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan asupan energi, body image dan aktivitas fisik terhadap status gizi remaja putri SMAN 12 Pekanbaru. Penelitian ini menggunakan desain cross sectional dengan metode purposive sampling pada 72 sampel. Hasil uji univariat menunjukkan responden memiliki asupan energi dengan kategori kurang sebesar 65,3%. Kategori body image dengan kategori positif sebesar 66,7%. Kemudian pada aktivitas fisik mayoritas responden dengan kategori ringan sebesar 68%. Status gizi responden dengan kategori gizi baik sebesar 69,4%. Hasil analisis bivariat menggunakan uji chi-square menunjukkan adanya hubungan yang signifikan antara asupan energi (pvalue = 0,000 < 0,05) dan body image (p-value = 0,001) terhadap status gizi. Tidak ditemukan hubungan yang signifikan antara aktivitas fisik dan status gizi (kurus dan tidak kurus) melalui fisher exact test (p-value = 0,180) dan tidak ditemukan hubungan antara aktivitas fisik dan status gizi (lebih dan tidak lebih) melalui fisher exact test (p-value= 0,569). Kesimpulannya terdapat hubungan yang signifikan antara asupan energi dengan status gizi remaja putri SMAN 12 Pekanbaru, dan terdapat hubungan yang signifikan antara body image dengan status gizi remaja putri SMAN 12 Pekanbaru, serta tidak terdapat hubungan antara aktivitas fisik dengan status gizi remaja putri SMAN 12 Pekanbaru

Similar works

This paper was published in Analisis Harga Pokok Produksi Rumah Pada.

Having an issue?

Is data on this page outdated, violates copyrights or anything else? Report the problem now and we will take corresponding actions after reviewing your request.