PENGARUH KOMPETENSI, OBJEKTIVITAS, PENGALAMAN KERJA DAN TEKANAN ANGGARAN WAKTU TERHADAP KUALITAS HASIL PEMERIKSAAN AUDIT (STUDI PADA PERWAKILAN BPKP PROVINSI RIAU)
ABSTRAK PENGARUH KOMPETENSI, OBJEKTIVITAS, PENGALAMAN KERJA DAN TEKANAN ANGGARAN WAKTU TERHADAP KUALITAS HASIL PEMERIKSAAN AUDIT (STUDI PADA PERWAKILAN BPKP PROVINSI RIAU) Oleh AULIA REFI ZAHARA NIM.12170321006 Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kompetensi, objektivitas, pengalaman kerja, dan tekanan anggaran waktu terhadap kualitas hasil pemeriksaan audit pada Perwakilan BPKP Provinsi Riau. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei dan teknik pengumpulan data melalui penyebaran kuesioner kepada 35 auditor sebagai responden. Analisis data dilakukan menggunakan regresi linier berganda dengan bantuan software SPSS 26. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial, variabel kompetensi dan pengalaman kerja berpengaruh signifikan positif terhadap kualitas hasil pemeriksaan audit, sementara variabel objektivitas tidak berpengaruh signifikan. Sedangkan tekanan anggaran waktu berpengaruh signifikan negatif terhadap kualitas hasil audit. Secara simultan, keempat variabel independen tersebut berpengaruh signifikan terhadap kualitas hasil pemeriksaan audit. Temuan ini menegaskan pentingnya peningkatan kompetensi dan pengalaman kerja auditor serta pengelolaan tekanan waktu secara efektif untuk menjaga kualitas audit sektor publik. KataKunci: Kompetensi, Objektivitas, Pengalaman Kerja, Tekanan Anggaran Waktu, Kualitas Hasil Pemeriksaan Audi
Is data on this page outdated, violates copyrights or anything else? Report the problem now and we will take corresponding actions after reviewing your request.