Analisis perilaku pada siswa pengguna media sosial “tiktok” di sd n 1 larikrejo

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perilaku anak pengguna media sosial Tiktokdi SD Negeri 1 Larikrejo. Manfaat penelitian ini untuk mengetahui seberapa besar pengaruh dari media sosial tiktok tersebut terhadap perilaku siswa pengguna media sosial tiktok. Perilaku merupakan hasil daripada segala macam pengalaman serta interaksi manusia dengan lingkungannya yang terwujud dalam bentuk pengetahuan, sikap dan tindakan. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan penelitian fenomenologi. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Subjek penelitian ini berjumlah 5 anak usia sekolah dasar di SD N 1 Larikrejo. Variabel independen yang digunakan pada penelitian ini adalah media sosial. Variabel dependen yang digunakan pada penelitian ini adalah perilaku. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Teknis analisis data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan penggunaan media sosial tiktok pada anak menunjukkan perubahan negative dan positif. Perubahan negatifnya yaitu sering menunda-nunda kewajiban dan tugasnya sendiri seperti melaksanakan sholat, belajar serta kewajiban dalam membantu pekerjaan orang tua di rumah. Bahkan mereka tidak akan belajar apabila tidak ada tugas dari sekolah. Selain itu ada beberapa anak yang tidak membantu orang tuanya ketika dimintai bantuan dan mereka lebih mementingkan menonton video tiktok. Adapun dampak positifnya meningkatkan kreativitas anak, meningkatkan kepercayaan diri pada anak, menambah pengetahuan, menambah intensitas membaca, karena siswa dituntut untuk membaca dan memahami isi dari konten video tiktok. Berdasarkan uraian diatas maka dapat disimpulkan bahwa hasil dari penelitian ini adalah terdapat perubahan dari penggunaan media sosial pada anak baik perubahan positif maupun negative tetap akan saling berdampingan

Similar works

Full text

thumbnail-image

Repositori Universitas Muria Kudus

redirect
Last time updated on 10/09/2024

This paper was published in Repositori Universitas Muria Kudus.

Having an issue?

Is data on this page outdated, violates copyrights or anything else? Report the problem now and we will take corresponding actions after reviewing your request.