PERANCANGAN PROMOSI DAN PERIKLANAN RADIO POP 91,5 FM PURWODADI MELALUI MEDIA DESAIN KOMUNIKASI VISUAL

Abstract

Radio Pop 91,5 FM Purwodadi adalah radio yang tidak asing lagi di telinga masyarakat umum Purwodadi, radio ini menjadi teman keseharian masyarakat Purwodadi untuk menemani beraktifitas dan sebagai penghibur dikala dihinggapi rasa bosan. Untuk selalu dapat dipercaya oleh masyarakat radio ini selalu harus memberikan program yang menarik untuk masyarakat, maka dari itu Radio ini memerlukan strategi promosi yang kreatif demi kelancaran menjaga kepercayaan di dalam diri masyarakat. Dilakukan sebuah promosi yang kreatif, tidak lain adalah untuk mengembangkan keistimewaan antara Radio Pop 91,5 FM Purwodadi dengan pendengarnya. Hal ini sangatlah membantu dalam menghadapi persaingan di era yang semakin banyak perubahan dan selera masyarakat yang berbeda-beda. Radio ini dinikmati oleh mayarakat dari kelas bawah sampai kelas atas tanpa memandang kelas sosialnya, karena program yang disajikan adalah mengikuti selera masyarakat sekarang dan tren pada saat ini. Menu program yang ada adalah dari program anak-anak sampai orang tua yang telah di jadwal siaranya sesuai jam yang cocok dari masing-masing umur, selain itu Radio Pop 91,5 FM Purwodadi juga memiliki kegiatan-kegiatan yang tidak kalah serunya yaitu dengan mengadakan event-event seperti takjil di bulan Ramadhan, lomba-lomba untuk peringatan hari kemerdekaan RI, acara perempuan, band Pop FM dan masih banyak lagi. Dan untuk mendukung suksesnya promosi Desain Komunikasi Visual adalah media yang sesuai sebagai perangkat promosi dimana media ini berperan merancang dan mewujudkan ide visual yang menarik. Keberadaan Desain Komunikasi Visual ini sangatlah dibutuhkan dalam mempromosikan Radio Pop 91,5 FM Purwodadi, dimana Radio Pop 91,5 FM Purwodadi ini belum memiliki desain visual yang sesuai dengan konsep siaran. Maka dari itu Radio ini perlu adanya media promosi yang berhubungan langsung dengan konsep yang dimiliki agar tercipta keselarasan dalam kegiatan promosi. Radio Pop 91,5 FM Purwodadi hanya mengandalkan promosi lewat Radio itu sendiri dan bekerja sama dengan beberapa event organizer dalam hal penjualan tiket pertunjukan yang diadakan (ticket box). Media promosi yang dilakukan Radio ini sangatlah kurang sekali kalau hanya sekedar mengandalkan itu, padahal di zaman sekarang persaingan makin banyak dan makin berat. Persaingan yang menumbuhkan semangatnya berkarya untuk dapat maju agar tidak tertinggal oleh bergantinya zaman, sangatlah dibutuhkan dalam menampilkan program pilihan dan telah teruji keunggulanya. Radio ini memiliki tujuan agar semua pendengar tidak menyamakan dengan gelombang radio lain sehingga pendengar bisa langsung tahu kalau yang sedang didengarkanya adalah Radio Pop 91,5 FM Purwodadi. Para anak muda yang gemar mengikuti perkembangan musik serta takut ketinggalan informasi terbaru maka Radio Pop 91,5 FM Purwodadi adalah pilihan yang cocok untuk didengarkan karena musik dan informasi yang disajikan selalu up to date. Karena Radio ini sebisa mungkin menghadirkan program-program xi yang menarik yang spesial untuk para pendengar setia Radio Pop 91,5 FM Purwodadi

Similar works

This paper was published in Sebelas Maret Institutional Repository.

Having an issue?

Is data on this page outdated, violates copyrights or anything else? Report the problem now and we will take corresponding actions after reviewing your request.