Penerapan model teams games tournament (tgt) berbantuan media permainan ular tangga untuk meningkatkan hasil belajar siswatema ekosistem kelas v sdn Dengkek 01 pati

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keterampilan mengajar guru, aktivitas belajar siswa, dan hasil belajar dengan menggunakan model Time Games Tournament (TGT) berbantuan media permainan ular tangga dan menemukan adanya peningkatkan hasil belajar siswa tema ekosistem kelas V SDN Dengkek 01 Pati. Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan di kelas V SDN Dengkek 01 Pati dengan subjek penelitian guru dan 39 siswa. Penelitian ini berlangsung pada dua siklus, setiap siklus terdiri dari empat tahap yakni perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Variabel bebas adalah model pembelajaran Time Games Tournament (TGT) berbantuan media permainan ular tangga, sedangkan variabel terikat adalah hasil belajar hasil belajar siswa tema ekosistem kelas V SDN Dengkek 01 Pati. Instrument penelitian ini adalah observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan yaitu analisis data kuantitatif dan analisis data kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan terjadi peningkatan keterampilan mengajar guru. Pada siklus I menunjukkan skor sebesar 71% dengan kriteria baik dan pada siklus II menjadi 81% dengan kriteria baik. Terjadi juga peningkatan aktivitas belajar siswa siklus I skor 68% dengan kriteria baik dan siklus II skor 72% dengan kriteria baik. Selain itu juga terjadi peningkatan hasil belajar siswa pada siklus I dan siklus II yang meliputi dari hasil belajar aspek pengetahuan pada siklus I 68% dan siklus II 79%. Sedangkan hasil belajar aspek keterampilan pada siklus I 67% dan siklus II 72%. Hasil belajar aspek sikap pada siklus I 65% dan siklus II 70%. Simpulan dalam penelitian ini yaitu terjadi peningkatan hasil belajar siswa kelas V SDN Dengkek 01 Pati dengan menggunakan Model Teams Games Tournament (TGT)Berbantuan Media Permainan Ular Tangga. Sedangkan saran yang diberikan adalah guru dapat menggunakan model pembelajaran Model Teams Games Tournament (TGT)Berbantuan Media Permainan Ular Tangga untuk meningkatkan hasil belajar siswa

    Similar works