PENGEMBANGAN PERANGKAT BERBASIS PENDEKATAN ILMIAH UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN PROSES SAINS PADA PESERTA DIDIK KELAS VIII SMPN 1 BANTAENG

Abstract

This study included research and development (research and development), wherein the desired product is a learning device that is valid and deserves to be used .. These products are: (1) lesson plan (RPP), (2) Worksheet learners (LKPD) and (3) test science process skills. Development of the device model refers to a model of four-D (Model 4-D), which consists of four phases: (1) definition (define), (2) design (design), (3) development (develop), and ( 4) deployment (disseminate). This study uses four D software development models to determine the achievement of science process skills on the subject of light after being taught by using a scientific approach. This research was conducted at SMPN 1 Bantaeng. Analysis of the data used in this research is descriptive statistical analysis. Descriptive statistics were used to analyze the validity of the study and describe the results of observations of the test results. From these results it can be said that all the components of the learning device that includes lesson plans, LKPD, science process skills test along with an assessment instrument meets the criteria of validity based on an assessment team of experts. Thus the device is being developed viable for use in teaching physics, especially in light of the material. Based on the results of research and development is found characteristics of the learning device (RPP and LKPD) oriented scientific approach. Based on the analysis we found that the enforceability of the device is in the category implemented entirely, the ability of teachers to manage learning are in the very good category, the questionnaire responses of learners and teachers are in the category of very positive. And based on the analysis of test scores shows the science process skills Science Process Skills attainment levels are at very high category.Keywords: science process skill, scientific approachPenelitian ini termasuk penelitian pengembangan (research and development), dimana produk yang diinginkan adalah perangkat pembelajaran yang valid dan layak untuk digunakan. Produk tersebut adalah: (1) rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP), (2) Lembar kerja peserta didik (LKPD), dan (3) tes keterampilan proses sains. Pengembangan model perangkat yang digunakan mengacu pada model four-D (Model 4-D) yang terdiri dari empat tahap yaitu: (1) pendefinisian (define), (2) perancangan (design), (3) pengembangan (develop), dan (4) penyebaran (dessimenate). Penelitian ini menggunakan pengembangan perangkat model four D untuk mengetahui pencapaian keterampilan proses sains pada pokok bahasan cahaya setelah diajar dengan  menggunakan pendekatan ilmiah.  Penelitian ini dilaksanakan di SMPN 1 Bantaeng. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis statistik deskriptif. Statistik deskriptif digunakan untuk menganalisis kevalidan perangkat pembelajaran dan mendeskripsikan hasil pengamatan hasil uji coba. Dari hasil  penelitian ini dapat dikatakan bahwa semua komponen perangkat pembelajaran yang meliputi RPP, LKPD, tes keterampilan proses sains beserta instrumen penilaian memenuhi kriteria kevalidan berdasarkan penilaian tim ahli. Dengan demikian Perangkat yang dikembangkan layak untuk digunakan dalam pembelajaran fisika khususnya pada materi cahaya. Berdasarkan hasil penelitian dan pengembangan ditemukan karakteristik dari perangkat pembelajaran (RPP dan LKPD) yang berorientasi pada pendekatan ilmiah. Berdasarkan hasil analisis didapatkan bahwa keterlaksanaan perangkat berada pada kategori terlaksana seluruhnya, kemampuan guru mengelola pembelajaran berada pada kategori sangat baik, angket respon peserta didik dan guru berada pada kategori sangat positif. Dan berdasarkan hasil analisis skor tes keterampilan proses sains menunjukkan tingkat pencapaian Keterampilan Proses Sains  berada pada kategori sangat tinggi.Kata Kunci:  keterampilan proses sains, pendekatan ilmiah 

    Similar works