Product Platform as a Concept to Increase Production Competitiveness

Abstract

Dalam era pasar global yang dinamis dengan tingkat persaingan tinggi, perkembangan suatu produk dan proses produksi menjadi perhatian utama bagi perusahaan. Beberapa hambatan yang muncul adalah daur hidup produk yang makin singkat, meningkatnya persaingan internasional, perubahan teknologi dan keanekaragaman pilihan konsumen yang mendorong percepatan proses pengembangan dari suatu produk baru. Untuk dapat mengelola tingkat kompleksitas keragaman produk yang dimiliki perusahaan untuk ditawarkan kepada pasar, beberapa industri mengaplikasikan konsep Platfomn. Sementara untuk dapat meningkatkan keunggulan daya saing produksi, pendekatan yang digunakan adalah pengembangan produk dengan tingkat kompleksitas rendah dan memiliki tingkat investasi minimal dalam hal perancangan, produksi dan pemasaran. Konsep Platform produk mengidentifikasi dan menjabarkan persamaan proses/perlakuan terhadap produk, pasar target, proses pengembangan dan pengiriman oleh perusahaan pada tingkat harga yang efisien. Konsep Platform yang dibahas adalah stardarisasi komponen, platform produk, platform proses, platform pengetahuan, manusia dan hubungan antar platform tampaknya menjadi strategi yang berhasil untuk menciptakan berbagai biaya rendah. Dinamika kekuatan pasar yang mendorong perusahaan untuk mengembangkan produk-produk desainer dengan menciptakan modul standar sebanyak mungkin dari seluruh produk yang dimiliki. Diharapkan dengan menerapkan metode modul standar tersebut membuat perusahaan dapat lebih tangguh bersaing dibandingkan hanya memiliki suatu desain utuh dalam era globalisasi.Keywords: Product Platform, Production Competitiveness, Modularity Metho

    Similar works