GAMBARAN PELAKSANAAN USAHA KESEHATAN SEKOLAH DI SEKOLAH DASAR NEGERI KALIAGUNG SENTOLO KULON PROGO

Abstract

Latar Belakang: Salah satu permasalahan serius yang dihadapi bangsa Indonesia adalah masalah kesehatan khususnya masalah kesehatan anak usia sekolah. Untuk mewujudkan generasi yang cerdas dibutuhkan upaya upaya pemeliharaan dan peningkatan kesehatan sacara terus menerus, salah satunya adalah melalui Usaha Kesehatan Sekolah (UKS). Berdasarkan studi pendahuluan, didapatkan data dari guru kelas bahwa 18 siswa SDN Kaliagungn mengalami wabah mumps/ parotitis karena tertular dari temannya. Masih terlihat juga pada jam istirahat banyak anakanak yang membeli makanan diluar kantin sekolah yang belum tentu terjamin kebersihan dan gizinya. Selain itu ketika dilakukan pemeriksaan dan diberikan rujukan, siswa tidak datang ke puskesmas dengan alasan tidak sakit gigi, takut, bahkan ada yang berbohong. Tujan Penelitian: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Gambaran Pelaksanaan Usaha Kesehatan Sekolah di Sekolah Dasar Negeri Kaliagung Sentolo Kulon Progo. Metode Penelitian: Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif yang bersifat kuantitatif. Populasi dalam penelitian sebanyak 172 siswa. Sampel berjumlah 63 siswa yang terdiri dari kelas 3, 4 dan 5. Pengambilan sampel secara proportion strativied random sampling. Data yang dikumpulkan melalui angket dan observasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif persentase. Hasil: Pendidikan kesehatan dalam kategori cukup (69.84%). Pelayanan kesehatan dalam kategori cukup (71.43%).Pelaksanaan pembinaan lingkungan sekolah sehat dalam kategori cukup (61.90%). Pelaksanaan Usaha Kesehatan Sekolah dalam kategori cukup (69.84%). Kesimpulan pelaksanaan Usaha Kesehatan Sekolah di Sekolah Dasar Negeri Kaliagung Sentolo Kulon Progo sebagian besar dalam kategori cukup. Kata Kunci: Pelaksanaan, Usaha Kesehatan Sekolah, Sekolah Dasa

    Similar works