Perancangan Sistem Informasi untuk Pengarsipan dan Penilaian Borang Institusi

Abstract

Saat ini, Indonesia sedang menghadapi tantangan dari Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) yang direncanakan akan diberlakukan pada akhir tahun 2015. Perguruan tinggi Indonesia dihadapkan dengan persaingan yang lebih terbuka dengan perguruan tinggi dari ASEAN. Terkait hal ini ada 4 hal utama yang harus diperhatikan oleh penyelenggara perguruan tinggi, yaitu peningkatan aksesbilitas, kurikulum, sistem penjaminan mutu, dan akreditasi. Universitas Katolik Darma Cendika (UKDC)adalah perguruan tinggi swasta di Surabaya yang sedang mempersiapkan diri untuk proses akreditasi institusi karena sebelumnya akreditasi hanya di tingkat program studi sehingga UKDC memerlukan sebuah sistem informasi pengarsipan untuk membantu proses akreditasi dan simulasi untuk mengetahui prediksi nilai akreditasi sehingga dapat mengetahui dimana kelemahan saat ini dan segera dapat memperbaikinya. Untuk itu penelitian ini akan membuat sistem informasi yang memudahkan pengarsipan data dan simulasi penilaian borang institusi yang dapat memberikan prediksi nilai akreditasi. Tahapan perancangan sistem ini dimulai dengan perancangan model mengikuti standar BAN-PT, penentuan input, penentuan output, perancangan database serta penentuan teknologi yang akan digunakan. Kemudian dilanjutkan dengan pembuatan interface lalu pengkodean bahasa program kemudian sistem diuji dengan metode blackbox. Dari hasil proses pengujian maka sistem telah berhasil menjalankan fungsinya dalam penyimpanan dokumen dan pencarian data sehingga mempermudah bagian administrasi untuk menyortir data. Sistem juga telah berhasil memprediksi nilai akreditasi institusi berdasarkan input dokumen akreditasi institusi tahun 2014 dengan total nilai 281,85

    Similar works