PENERAPAN STRATEGI PAIKEM JENJANG SEKOLAH DASAR DI KECAMATAN MOJOSARI

Abstract

Stategi pembelajaran yang cocok diterapkan untuk tingkat sekolah dasar adalah PAIKEM. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan strategi PAIKEM selama pembelajaran berlangsung di dalam kelas. Penelitian ini berlangsung di Kecamatan Mojosari yang mencakup empat sekolah dasar yaitu SDN Kebondalem, SDN Menanggal, SDN Wonokusumo dan SDN Mojosulur. Hasilnya adalah SDN Kebondalem, implementasi PAIKEM sudah sesuai dengan tema yang ada dalam buku guru dan buku siswa; SDN Menanggal, pada pelaksanaan PAIKEM guru masih mengalami kebingungan dalam menerapkan berbagai mata pelajaran ke dalam tema yang ada; SDN Wonokusumo, guru mampu menerapkan PAIKEM dengan baik akan tetapi di sekolah ini belum menggunakan kurikulum 2013, dan SDN Mojosulur, sekolah ini belum menggunakan kurikulum 2013 akan tetapi guru menguasai dengan baik pelaksanaan PAIKEM

    Similar works