POLA TABUHAN MUSIK GAMBANG KROMONG BAGI MAHASISWA JURUSAN ETNOMUSIKOLOGI ISI YOGYAKARTA

Abstract

Musik Gambang Kromong yang diberikan dalam proses pembelajaran di jurusan Etnomusikologi FSP ISI Yogyakarta belum sepenuhnya secara maksimal dipahami oleh para mahasiswanya. Untuk itulah perlu dibuat suatu metode pembelajaran musik Gambang Kromong yang dapat dipergunakan oleh mahasiswa secara efektif dan efisien. Dalam penelitian yang dilakukan pada saat ini tentang metode pembelajaran Musik Gambang Kromong diharapkan dapat memudah kan mahasiswa dalam memainkan musik tersebut. Metode yang dilakukan dalam pelaksanaan penelitian yaitu dengan mempergunakan observasi, perancangan, pembentukan, dan sosialisasi. Keempat dasar dalam perancangan ini diharapkan dapat memberikan sentuhan teknologi, pengetahuan, dan seni dalam mengembangkan keilmuwan pada bidang pembelajaran musik Gambang Kromong. Penyusunan sistem penotasian akan mempergunakan notasi angka yang berdasarkan dari solmisasinya

    Similar works