SISTEM PAKAR UNTUK MENDIAGNOSA PENYAKIT INFEKSI PADA SALURAN PERNAFASAN ATAS MANUSIA MENGGUNAKAN PROBABILITAS BAYESIAN

Abstract

Perkembangan kehidupan modern menyebabkan terbentuknya pencemaran lingkungan udara. Salah satu penyakit yang sering muncul pada masyarakat akibat terjadinya pencemaran udara adalah infeksi pada saluran pernafasan atas. Setiap bagian dari saluran pernafasan memiliki karakteristik yang khas dan berbeda dibandingkan sistem organ lain. Masalah yang sering terjadi pada masyarakat adalah mereka sungkan untuk memeriksakannya kepada dokter dan memilih untuk mengabaikan penyakit ini. Masalah tersebut memicu adanya suatu bidang ilmu yang mendayagunakan komputer untuk dapat berperilaku cerdas seperti manusia, salah satu contoh dari bidang ilmu tersebut adalah sistem pakar. Salah satu pemanfaatannya adalah pada bidang kesehatan yang digunakan untuk membantu masyarakat mendiagnosa penyakit infeksi pada saluran pernafasan atas dengan menggunakan probabilitas bayesian. Hasil dari implementasi penelitian ini adalah aplikasi sistem pakar yang dapat mendiagnosis penyakit berdasarkan gejala-gejala yang di pilih oleh masyarakat dengan berdasarkan aturan yang didapat dari pakar. Perhitungan nilai probabilitas bayesian berasal dari Klinik Bulan Sabit Merah Indonesia (BSMI) pada tahun 2012-2014 yang beralamat di jalan Prambanan – Manisrenggo no. 10, Pemukti Baru, Tlogo, Prambanan, Klaten. Kata kunci : probabilitas bayesian, saluran pernafasan, sistem pakar

    Similar works