Penilaian Lahan Persawahan Dan Faktor-Faktor Yang Mempengaruhinya Di Kecamatan Ciampel Kabupaten Karawang

Abstract

ini bertujuan mengaplikasikan model penilaian properti menggunakan metode pendekatan pendapatan untuk menentukan nilai pasar lahan persawahan dan faktor-faktor yang mempengaruhinya di Kecamatan Ciampel Kabupaten Karawang. Data yang digunakan terdiri luas lahan, biaya produksi, pendapatan pertahun, jarak dari rumah (pemukiman), jarak dari jalan raya dengan jumlah sampel 30 data. Metode  analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu untuk menghitung nilai lahan persawahan menggunakan metode pendekatan pendapatan dengan kapitalisasi langsung, untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi nilai lahan persawahan menggunakan analisis regresi berganda OLS. Hasil penelitian menunjukan bahwa penilaian lahan persawahan di Kecamatan Ciampel, Kabupaten Karawang menggunakan metode tingkat kapitalisasi langsung menghasilkan nilai rata-rata sebesar Rp944.666.667. dan menggunakan data pasar menghasilkan nilai rata-rata Rp855.034.000. Rekonsiliasi dari kedua pendekatan tersebut didapat nilai aset  Rp913.310.861. Berdasarkan hasil regresi dari persamaan empiris yang dipilih diketahui bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi nilai lahan persawahan adalah variabel luas, jarak dan NOI. Dari hasil estimasi diperoleh koefisien variabel luas berpengaruh positif dan signifikan pada taraf 10 persen. jarak ke jalan utama berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap nilai lahan persawahan, NOI berpengaruh positif dan tidak signifikan pada taraf 10 persen. Tiga variabel independen tersebut (luas, jarak, NOI) secara serempak berpengaruh signifikan pada taraf nyata 10 persen terhadap nilai lahan yang ditunjukan oleh nilai F-statistik sebesar 6,071286

    Similar works