Pemetaan Radiasi Gas Butane berbasis Sensor Array

Abstract

Gas Butane merupakan salah satu jenis gas yang memiliki banyak manfaat dalam kehidupan sehari-hari. Gas butane yang merupakan salah satu komponen campuran gas LPG yang bersifat mudah terbakar dan sering digunakan oleh masyarakat sebagai bahan bakar untuk keperluan rumah tangga seperti memasak. Selain itu gas butane juga banyak digunakan pada bidang industri sebagai penunjang dalam proses produksi. Semakin luasnya pemanfaatan gas butane dalam masyarakat Indonesia, kemungkinan terjadinya kebocoran gas dan menyebabkan kebakaran dapat terjadi. Pada tugas akhir ini, dibangun prototipe sistem yang dapat melakukan pemetaan kebocoran gas butane menggunakan sensor array. Sensor array tersebut merupakan kumpulan node yang masing-masing node berisi wemos D1 mini dan sensor gas MQ-6 yang akan dipasang di berbagai titik di ruangan. Semakin banyak sensor yang digunakan maka semakin akurat dalam mendeteksi kebocoran gas di ruangan. Jika terdapat kebocoran gas maka node akan mendeteksi gas tersebut dan dikirimkan ke Internet melalui jaringan wireless. Data dari node akan diolah dan akan memunculkan gambar pemetaan kebocoran gas. Dari peta perseberan dapat mengetahui sumber kebocoran dan area persebaran kebocoran gas. Dari sistem ini diharapkan dapat sebagai pemantauan dini kebocoran gas sehingga dapat dilakukan tindakan pencegahan terhadap kebakaran yang lebih efisien. Kata Kunci : kebocoran gas, sensor array, node, pemetaan

    Similar works