PENGARUH KOMPENSASI NON FINANSIAL DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP KOMITMEN PEGAWAI : studi pada pegawai pt.saung angklung udjo

Abstract

Fokus utama peneliti adalah komitmen pegawai Saung Angklung Udjo. Banyak faktor yang mempengaruhi komitmen pegawai dan yang menarik peneliti adalah kompensasi non finansial dan kepuasan kerja. Saung Angklung Udjo merupakan perusahaan yang baru bergerak secara profesional dan mendirikan PT, sehingga banyak perubahan kebijakan yang menyebabkan komitmen pegawai berubah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran mengenai kompensasi non finansial, kepuasan kerja dan komitmen pegawai pada Saung Angklung Udjo, pengaruh kompensasi non finansial terhadap komitmen pegawai nya, pengaruh kepuasan kerja terhadap komitmen pegawai nya, dan pengaruh kompensasi non finansial dan kepuasan terhadap komitmen pegawai nya. Jenis metode penelitian adalah metode deskriptif dan verifikatif dengan populasi dalam penelitian sejumlah 100 pegawai dan responden berjumlah 100 pegawai karena menggunakan sampel jenuh. Teknik analisis yang digunakan adalah koefisien korelasi pearson product moment dan analisis regresi berganda. Pengujian hipotesis menggunakan uji T dan uji F. Hasil penelitan menunjukan gambaran kompensasi non finansial dan komitmen pegawai Saung Angklung Udjo tinggi, sedangkan kepuasan kerja berada pada kategori sedang. Perhitungan korelasi menunjukan kompensasi non finansial dengan komitmen pegawai memiliki hubungan positif dengan klasifikasi sedang, sedangkan kepuasan kerja terhadap komitmen pegawai memiliki hubungan positif dengan klasifikasi tinggi. Pada nilai Adjusted R Square komitmen pegawai dipengaruhi oleh kompensasi non finansial dan kepuasan kerja yang berada pada klasifikasi sedang.;---The main focus of the researcher is on employes commitment of Saung Angklung Udjo. Many factors that can affect employee commitment and which attract researchers in this study are the Non Financial Compentation and Job Satisfaction. Seeing that Saung Angklung Udjo has going to proffesional system (PT) lately, so the corporate policy has been change cause employee commitment change. The purpose of this research is to know the description of non compentation financial, job satisfaction and employee commitment in Saung Angklung Udjo, the influence of non financial compentation towards employee's commitment, the influence of job satisfaction towards employee's commitment, and the influence of non financial compentation and job satisfaction of employee commitment. The type of research method is descriptive and verifikatif method with the 100 population of Saung Angklung Udjo’s employee and respondents amounted to 100 employee because of using saturated sample. Analysis technique used is correlation coefficient pearson product moment and multiple regression analysis. Hypothesis testing using T test and F test. The research results show that the implementation of non financial compentation, and job satisfaction in Saung Angklung Udjo are in the high category while the job satisfaction are in the middle category. The correlation counts show that the corelation between non financial compentation and employee commitment are positive with middle classification, while the correlation between job satisfaction and employee commitment are positive with high category. At Adjusted R Square values, employees' commitmens influenced by non financial commitment and job satisfaction in middle classification

    Similar works