PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DAIRY LEARNING MENGGUNAKAN DOKEOS

Abstract

Permintaan susu impor terus semakin meningkat sedangkan produksi susu segar dalam negeri peningkatannya tidak sebanding dengan permintaannya. Ini menunjukkan bahwa terdapat prospek yang cukup cerah terhadap agribisnis sapi perah di Indonesia. Sayangnya prospek ini tidak diimbangi oleh peningkatan kemampuan para peternak sapi perah, sehingga peternakan sapi perah masih sulit untuk berkembang. Pemeliharaan sapi perah merupakan pengetahuan yang paling mendasar untuk menghasilkan susu sapi yang tinggi kualitas dan kuantitasnya sebagai indikator keberhasilan peternakan sapi perah, sehingga akan dibuat sebuah pembelajaran jarak jauh tentang pemeliharaan sapi perah. Penelitian ini menggunakan tinjauan teknologi e-learning menggunakan game dan simulasi untuk pembelajaran bagi para peternak sapi perah yang sudah berpengalaman dengan komputer. Selanjutnya, dilakukan proses analisis, perancangan Learning Management System (LMS), perancangan simulasi, implementasi sistem dan pengujian sistem secara fungsional dan pemodelan sistem menggunakan UML. Setelah dilakukan pengujian terhadap kinerja Dairy Learning ini , ternyata sistem dapat mendukung fungsi pendaftaran pemakai sebagai peserta, guru atau admin. Ketika proses login, sistem dapat mendeteksi setiap pengguna berdasarkan hak aksesnya masing-masing, dapat menampilkan daftar mata pelajaran, materi pelajaran, latihan, tugas, game, forum diskusi dan lain-lain menggunakan web browser. Pada materi pemeliharaan sapi perah, dapat ditampilkan simulasi pemeliharaan sapi perah sehingga peserta bisa mengakses dan mencoba simulasi tersebut dan fungsi – fungsi dalam simulasi pemeliharaan dapat berjalan sesuai skenario awal

    Similar works