research

Analisis Perbandingan Rencana Anggaran Biaya Struktur Pelat Lantai Konvensional Dengan Sistem Floor Deck

Abstract

Penelitian ini dimaksudkan untuk perbandingan dari struktur pelat lantai konvensional dan sistem floor deck. Tujuan penelitian ini adalah mencari pelaksanaan pekerjaan yang mudah, kinerja dan produktifitas tenaga kerja dan alat yang tinggi, efektivitas waktu yang lebih cepat dan biaya yang murah dari kedua metode tersebut. Obyek penelitian pada Proyek Pembangunan Gedung Dewan Kerajinan Nasional Daerah (DEKRANASDA) dan Pramuka (DESPRA) Jawa Tengah, Semarang. Studi perbandingan ini meliputi analisis pelaksanaan pekerjaan, analisis kinerja dan produktifitas tenaga kerja dan alat, analisis waktu pelaksanaan, analisis biaya dengan metode pengamata n dilapangan dan SNI yang menggunakan harga material, upah pekerja, dan sewa alat yang berlaku di kota Semarang tahun 2011. Hasil penelitian menunjukan pelaksanaan pekerjaan struktur pelat lantai sistem floor deck lebih effektif dan efisien baik dari tingk at kesulitan maupun waktu yang dibutuhkan dibandingkan pelat lantai konvensional. Produktifitas tenaga kerja dan alat lebih tinggi struktur pelat lantai sistem floor deck dibandingkan dengan struktur pelat lantai konvensional. Sedangkan kinerja struktur pelat lantai sistem floor deck lebih bagus dibandingkan dengan struktur pelat lantai konvensional. Waktu pelaksanaan struktur pelat lantai sistem floor deck lebih cepat dibandingkan dengan struktur pelat lantai konvensional dengan selisih 6,92 hari. Biaya yang dibutuhkan pada pekerjaan struktur pelat lantai sistem floor deck lebih sedikit dibandingkan dengan pekerjaan struktur pelat lantai konvensional dengan selisih 8,105%

    Similar works