HUBUNGAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN PRODUKTIF DENGAN MINAT BEKERJA SISWA KELAS XI TKR SMK NEGERI 10 MAKASSAR

Abstract

Muhammad Fikri Surya, 1523042014. Hubungan Hasil Belajar Mata Pelajaran Produktif Dengan Minat Bekerja Siswa Kelas XI TKR SMK Negeri 10 Makassar, 2020. Dibimbing oleh Syafiuddin Parenrengi dan Zulhaji. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Gambaran hasil belajar mata pelajaran produktif siswa kelas XI TKR SMK Negeri 10 Makassar. (2) Gambaran minat bekerja siswa kelas XI TKR SMK Negeri 10 Makassar. (3) Hubungan hasil belajar mata pelajaran produktif dengan minat bekerja siswa kelas XI TKR SMK Negeri 10 Makassar. Penelitian ini merupakan penelitian korelasi, Penelitian ini dilakukan pada SMK Negeri 10 Makassar. Jumlah populasi dalam penelitian ini sebanyak 48 siswa. Metode pengumpulan data menggunakan instrumen angket dan dokumentasi. Data penelitian dianalisis menggunakan statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial pada taraf alpha : 0,05 (5%) Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1). Hasil belajar mata pelajaran produktif siswa kelas XI SMK Negeri 10 Makassar pada kategori baik sebesar (85,41%) siswa. (2) Minat bekerja siswa berada pada kategori sangat baik dengan persentase sebesar (83,3%) siswa. (3) Hasil analisis korelasi (r) yaitu sebesar 0,596 dengan nilai signifikansi sebesar 0.00 yang berarti lebih kecil dari 0.05 (0.00 < 0.05). Ha: ada hubungan hasil belajar mata pelajaran produktif dengan minat bekerja siswa kelas XI TKR SMK Negeri 10 Makassar. Kata kunci: Hasil Belajar, Minat Bekerj

    Similar works