EVALUASI PROGRAM LEMBAGA KURSUS DAN PELATIHAN KOMPUTER (LKP) TUNAS MUDA BAGI KEHIDUPAN SOSIAL MASYARAKAT DI DESA CILELLANG KECAMATAN MALLUSETASI KABUPATEN BARRU
Ruslandi Abidin. 2019. Evaluasi Program Lembaga kursus dan Pelatihan Komputer (LKP) Tunas Muda Bagi Kehidupan Sosial Masyarakat di Desa Cilellang Kecamatan
Mallusetasi Kabupaten Barru. Skripsi. Program Studi Pendidikan IPS. Fakultas Ilmu Sosial. Universitas Negeri Makassar.
Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Untuk mengetahui gambaran evaluasi program Lembaga Kursus dan Pelatihan Komputer (LKP) Tunas Muda di Desa Cilellang Kecamatan Mallusetasi Kabupaten Barru. 2) Untuk mengetahui Faktor-faktor yang
mempengaruhi pelaksanaan program Lembaga Kursus dan Pelatihan Komputer (LKP)
Tunas Muda di Desa Cilellang Kecamatan Mallusetasi Kabupaten Barru. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif. Dengan menggunakan pengumpulan data, observasi, wawancara dan dokumentasi.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Gambaran evaluasi program Lembaga Kursus dan Pelatihan Komputer (LKP) Tunas Muda di Desa Cilellang Kecamatan Mallusetasi Kabupaten Barru diantaranya adalah meningkatkan kualitas lembaga kursus dan pelatihan komputer seperti menyediakan sarana dan prasarana yang dibutuhkan di lembaga kursus seperti laptop, komputer, LCD, dan jaringan internet serta tempat yang nyaman buat peserta kursus belajar. 2) Faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat keberhasilan pelaksanaan program Lembaga Kursus dan Pelatihan Komputer (LKP) Tunas Muda diantaranya adalah mengetahui akar permasalahan terkait kinerja LKP Dan yang kedua Melakukan rapat dengan semua instruktur dan tenaga administrasi dan memberikan arahan-arahan dan petunjuk terkait dengan masalah kinerja LKP dan meningkatkan kemampuan atau skil sumber daya manusia kita sehinggah perusahaan dapat melihat potensi bisnis baru