research

PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI PENERIMAAN PESERTA DIDIK BERBASIS WEB DAN SMS GATEWAY

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan dan mengembangkan perangkat lunak Sistem Informasi Penerimaan Peserta Didik Berbasis Web dan SMS Gateway yang mampu mengelola pelaksanaan Penerimaan Siswa Baru yaitu pendaftaran, seleksi, dan pengumuman. Pada penelitian ini juga ditentukan tingkat kelayakan perangkat lunak yang telah dibuat. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian pengembangan R&D (research and development). Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan angket dan wawancara. Teknik analisis data dilakukan dengan menggunakan teknik analisis deskriptif kuantitatif. Penelitian ini dilakukan di SMK Negeri 1 Bantaeng dengan melibatkan guru dan siswa sebagai subyek penelitian. Jumlah sampel penelitian terdiri dari 2 orang guru dan 20 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Sistem Informasi Penerimaan Siswa Baru Berbasis Web dengan PHP dan SQL ini mampu mengelola pelaksanaan Penerimaan Siswa Baru yaitu pendaftaran, jadwal seleksi, dan pengumuman. Penilaian validasi ahli menunjukkan bahwa perangkat lunak ini layak digunakan. Penilaian validasi dari guru menunjukkan bahwa perangkat lunak ini sangat layak digunakan. Sehingga dapat disimpulkan bahwa Sistem Informasi Penerimaan Peserta Didik yang telah dikembangkan layak digunakan. Kata Kunci : Pengembangan, Sistem Informasi, Penerimaan Peserta didik, WEB, SMS Gatewa

    Similar works