Pengaruh Integritas, Profesionalitas, Inovasi, Tanggung Jawab, Dan Keteladanan Terhadap Kinerja Kepala Madrasah Aliyah Di Provinsi Sumatera Utara

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) pengaruh positif integritas terhadap kinerja Kepala Madrasah Aliyah di Provinsi Sumatera Utara; (2) pengaruh positif profesionalitas terhadap kinerja Kepala Madrasah Aliyah di Provinsi Sumatera Utara; (3) pengaruh positif inovasi terhadap kinerja Kepala Madrasah Aliyah di Provinsi Sumatera Utara; (4) pengaruh positif tanggung jawab terhadap kinerja Kepala Madrasah Aliyah di Provinsi Sumatera Utara; (5) pengaruh positif keteladanan terhadap kinerja Kepala Madrasah Aliyah di Provinsi Sumatera Utara; dan (6) pengaruh positif Integritas, Profesionalitas, Inovasi, Tanggung Jawab, dan Keteladanan secara bersama-sama terhadap kinerja Kepala Madrasah Aliyah di Provinsi Sumatera Utara. Metode penelitian adalah kuantitatif jenis deskriptif studi korelasional dengan pola kajian korelatif dengan menempatkan variabel penelitian dalam dua kelompok yaitu variabel bebas dan variabel terikat. Populasi dalam penelitian ini adalah kepala Madrasah Aliyah di Provinsi Sumatera Utara. Untuk menentukan sampel digunakan teknik Krejcle-Morgan sehingga didapatkan sampel sebanyak 217 kepala Madrasah Aliyah di Provinsi Sumatera Utara. Instrumen penelitian yang digunakan adalah angket dengan skala likert. Teknik analisis data menggunakan teknik korelasi dan regresi sederhana serta ganda. Hasil dari penelitian ini disajikan (1) terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara integritas dengan kinerja kepala Madrasah Aliyah dengan koefisien korelasi rX1Y= 0,384. Sumbangan efektif yang diberikan oleh variabel integritas terhadap kinerja kepala Madrasah Aliyah adalah sebesar 7,22%, (2) terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara profesionalitas dengan kinerja kepala Madrasah Aliyah dengan koefisien korelasi rX2Y= 0,366. Sumbangan efektif yang diberikan oleh variabel profesionalitas terhadap kinerja kepala Madrasah Aliyah adalah sebesar 7,39%, (3) terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara inovasi dengan kinerja kepala Madrasah Aliyah dengan koefisien korelasi rX3Y= ii 0,321. Sumbangan efektif yang diberikan oleh variabel inovasi terhadap kinerja kepala Madrasah Aliyah adalah sebesar 5,01%, (4) terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara tanggung jawab dengan kinerja kepala Madrasah Aliyah dengan koefisien korelasi rX4Y= 0,371. Sumbangan efektif yang diberikan oleh variabel tanggung jawab terhadap kinerja kepala Madrasah Aliyah adalah sebesar 7,98%, (5) terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara keteladanan dengan kinerja kepala Madrasah Aliyah dengan koefisien korelasi rX5Y= 0,332. Sumbangan efektif yang diberikan oleh variabel keteladanan terhadap kinerja kepala Madrasah Aliyah adalah sebesar 5,94%, dan (6) terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara integritas, profesionalitas, inovasi, tanggung jawab dan keteladanan secara bersama-sama dengan kinerja kepala Madrasah Aliyah dengan besar koefisien korelasi 0,579 dan sumbangan efektif secara bersama-sama sebesar 33,54%

    Similar works