PEMBUATAN NUGET ANEKA IKAN DAN KREASI DESAIN KEMASAN UNTUK DIVERSIFIKASI PRODUK PENJUAL IKAN PANTAI PUGER DAN SEBAGAI MAKANAN OLEH-OLEH KHAS PUGER, JEMBER

Abstract

Permasalahan utama UD Dua Berlian adalah membutuhkan deversifikasi produk penjualan yang dapat diproduksi secara secara kontinyu, sehingga dapat dijadikan alernatif pendapatan yang dapat diandalkan. Pembuatan nuget aneka ikan yang dikemas secara baik dan menarik, merupakan alternatif solusi yang baik. Hal ini dikarenakan:1) bahan baku ikan laut untuk pembuatan nuget selalu tersedia di UD Berlian, ataupun mudah di peroleh di pasar ikan Puger. Untuk itu kontinyuitas produksi relatif terjamin; 2) Daya terima konsumen terhadap nuget cukup baik dan sudah cukup di kenal konsumen, karena selain bergizi dan lezat, dan cara penyajiannyapun mudah; 3)Memberikan bekal mengenai cara pengemasan yang baik dan menarik, akan meningkatkan nilai jual menjadi produk makan oleh-oleh Puger.  Kegiatan yang dilaksanakan selama pengabdian, meliputi: persiapan, penyuluhan, serta pelatihan dan pemberian bantuan peralatan pendukung. Kegiatan diakhiri setelah tercapai target capaiannya, yaitu: 1) Mitra mengetahui beberapa resep pengolahan nuget; 2) Dapat mengemas produk dan mengembangkan desain kemasan, dan 3) Tersedia alat pembuatan nuget dan sealer untuk pengemasan. Selama kegiatan pengabdian didokumentasikan dengan photo dan video. Kegiatan pengabdian ini mendapat respon positip dari kelompok peternak. Pemberian bantuan alat perlengkapan pembuatan nuget aneka ikan (Penggiling sekaligus pengaduk sebanyak 1 unit, telenan, pisau, serta satu unit vacuum sealer) diharapkan dapat sebagai contoh macam-macam peralatan yang diperlukan dalam mengembangkan usaha nuget anekan ikan oleh keluarga lainnya dilingkungan pantai Puger.  Kata Kunci— Aneka ikan, Diversifikasi Produk, Nuget, Puger

    Similar works