Manusia adalah makhuk ciptaan Allah yang sempurna dan dianugerahi potensi sebagai khalifah di muka bumi. Kesempurnaan yang dimiliki manusia tidak hanya dari segi fisik, akan tetapi manusia dianugerahi akal yang potensinya dapat melampui batas kemampuan yang dimiliki oleh semua makhluk ciptaan Tuhan. Terlepas dari cacat fisik, seperti anak berkebutuhan khusus. Fakta empiris membuktikan bahwa begitu banyak anak berkebutuhan khusus yang sudah menunjukkan kemampuannya seperti layaknya orang-orang normal, bahkan melebihi orang-orang yang normal. Di sisi lain, anak berkebutuhan khusus juga dapat mengalami masalah-masalah psikologis seperti masalah psikologis yang dialami oleh manusia normal, yang dipandang dapat menghambat perkembangan potensinya. Berangkat dari kesadaran tersebut, tulisan ini akan mendeskripsikan karakter dan jenis anak berkebutuhan khusus disertai problem-probem psikologis yang dapat dialaminya. Selain itu, penulis juga mendeskripsikan faktor-faktor penyebab terjadinya catat fisik dan psikis pada anak berkebutuhan khusus dan bentuk-bentuk layanan bimbingan dan konseling yang dapat diberikan bagi anak berkebutuhan khsusus. Sifat bimbingan dan konseling yang tidak hanya berorientasi pada pemecahan masalah (kuratif-korektif), akan tetapi sifat bimbingan dan konseling seperti preservatif, preventif dan developmental juga dapat diterapkan bagi anak berkebutuhan khsusus