Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperoleh bukti empiris tentang pengaruh gaya kepemimpinan, kultur organisasi, dan struktur organisasi audit terhadap komunikasi dalam tim audit. Populasi dalam penelitian ini adalah auditor internal perusahaan yang berada di wilayah Jawa Timur. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling, dengan jumlah sampel 34 kuesioner dalam 12 perusahaan. Pengolahan dan analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda dengan program SPSS 15.0. Pengujian data yang digunakan untuk regresi linier berganda yaitu uji asumsi klasik. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa secara simultan gaya kepemimpinan, kultur organisasi, dan struktur organisasi audit secara bersama-sama berpengaruh terhadap komunikasi dalam tim audit. Sedangkan secara parameter individual menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap komunikasi dalam tim audit. Kultur organisasi berpengaruh negatif dan signifikan terhadap komunikasi dalam tim audit. Struktur organisasi audit berpengaruh positif dan signifikan terhadap komunikasi dalam tim audit. Gaya kepemimpinan berpengaruh terhadap komunikasi dalam tim audit melalui kultur organisasi sebagai variabel intervening