research

Rancang Bangun Aplikasi Pembelajaran Fuzzy Logic Berbasis Multimedia

Abstract

Perkembangan teknologi pada saat ini telah berkembang pesat, salah satunya dalam bidang pendidikan. Pendidikan adalah hal terpenting dalam kehidupan masyarakat. Mengadaptasi pada proses belajar mengajar dalam penerapan teknologi memiliki dua unsur yang sangat penting yaitu metode mengajar dan media pembelajaran. Kedua aspek ini saling berkaitan. Pemilihan salah satu metode mengajar tertentu akan mempengaruhi jenis media pembelajaran yang sesuai, meskipun masih ada berbagai aspek lain yang harus diperhatikan dalam memilih media pembelajaran. Aplikasi pembelajaran berbasis multimedia merupakan salah satu aplikasi yang dapat digunakan bagi pelajar dalam dunia pendidikan saat ini. Karena dapat memberikan materi pelajaran secara interaktif dengan didukung berbagai aspek seperti audio, video, animasi, teks, dan grafik. Metode pengembangan perangkat lunak aplikasi pembelajaran Multimedia ini menggunakan Siklus Hidup Pengembangan Multimedia. Pengembangan multimedia ini dilakukan berdasarkan sebelas tahap, yaitu mendefinisikan masalah, studi kelayakan, analisis kebutuhan sistem, merancang konsep, merancang isi, merancang naskah, merancang grafik, memproduksi sistem, mengetes sistem, menggunakan sistem, memelihara sistem. Aplikasi pembelajaran memberikan salah satu pilihan alternatif dalam memberikan pengetahuan tentang mata kuliah Fuzzy Logic dengan menggunakan media pembelajaran yang berbasis multimedia yang dapat membantu mahasiswa untuk proses belajar materi Fuzzy Logic, dibangun dengan menggunakan Action Script2 yang terdapat pada Adobe Flash CS6 dan berbasis animasi. Sehingga aplikasi pembelajaran ini lebih menarik minat mahasiswa untuk belajar, dengan materi-materi yang dipelajari dalam perkuliahan Fuzzy Logi

    Similar works

    Full text

    thumbnail-image

    Available Versions

    Last time updated on 17/10/2019