POTRET POLITISI WANITA: Studi tentang motivasi, sikap, aspirasi dan orientasi politik anggota legislatif wanita

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi ~leh adanya fenomena semakin maraknya keterlibatan wanita dalam organisasi politik. Wanita tidak lagi hanya berperan sebagai ibu rumah tangga yang menjalankan fungsi reproduksi, mengurus anak dan suami atau pekerjaan-pekerjaan domestik lainnya, tetapi sudah mulai aktif berperan di berbagai bidang kehidupan sosial, ekonomi maupun politik. Bahkan, keterlibatan wanita di bidang politik semakin lama semakin meningkat. Penelitian ini menggambarkan potret politisi wanita yang tergambar dari sikap-, motivasi, aspirasi dan orientasi politiknya. Lokasi penelitian seeara purposive ditunjuk di kota Surabaya. Sementara itu, populasinya adalah politisi wanita yang sedang dan pernah menjadi anggota legislatif, baik DPRD Pusat, DPRD Tk I, maupun DPRD Tk II yang bertempat tinggal di Surabaya. Terdapat 30 responden yang dijadikan sampel dengan teknik random sampling. Data dikumpulkan melalui observasi dan pemanfaatan data sekunder. Dari hasil temuan data dan uraian sebelumnya dapat disimpulkan bahwa keterlibatan wanita dalam kehidupan politik baru ~igeluti ketika sudah menginjak usia dewasa. Kebanyakan -a ng gota legislatif wanita yang diteliti misalnya, mengaku baru tertarik pada persoalan-persoalan politik setelah berumur di alas 35 tahun. Begitu juga keterlibatan mereka pada dunia politik, baru terjadi ketika berumur di atas 35 tahun

    Similar works